Bahagianya Dahlia, Tukang Urut Keliling di Parepare Terima Mobil Hadiah Gebyar E-KTA NasDem Sulsel

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 08 Oktober 2022 18:19

Tukang Urut Keliling, Dahlia Pemenang Mobil Gebyar E-KTA NasDem Sulsel
Tukang Urut Keliling, Dahlia Pemenang Mobil Gebyar E-KTA NasDem Sulsel

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sulawesi Selatan, mengantar langsung hadiah gebyar (E-KTP) kepada pemiliknya.

Terlihat hadiah gebyar diserahkan langsung Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif didampingi Bendahara DPW, Muhammad Sadar.

Penyerahan hadiah tersebut disaksikan, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Parepare, Faisal Andi Sapada dan dihadiri anggota Fraksi Yasser Latief, Tasming Hamid dan Suyuti.

Kemudian penyerahan hadiah juga turut diramaikan pengurus DPD, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Dewan Pimpinan Ranting (PRt) Nasdem Se Kota Parepare.

Di mana, hadiah mobil dari gebyar E-KTA NasDem berhasil didapatkan oleh Dahlia warga asal di Kota Parepare, Sulsel. Dahlia sendiri sehari-hari bekerja sebagai tukang urut keliling.

Niat baiknya bergabung Partai NasDem menjafikannya sebagai pemegang e-KTA Nasdem. Pasalnya, dari ratusan ribu e-KTA Nasdem di Sulsel, nama Dahlia yang beruntung dapat mobil.

Warga Kecamatan Ujung itu tak menyangka bisa naik mobil miliknya sendiri. Sebelumnya, dirinya hanya naik ojek setiap kali ada panggilan mengurut. Upahnya tak menentu. Berkisar Rp25 ribu sampai Rp50 ribu.

Perempuan yang berusia 36 tahun itu rencananya akan memakai mobil barunya untuk melancarkan usahanya sebagai tukang urut.

“Dipakai untuk usaha. Kebetulan saya sebagai tukang urut keliling. Biasanya naik ojek,” kata Dahli dengan wajab berkaca-kaca penuh bahagia, Sabtu (8/10/2022).

Dahlia juga mengaku, makin mantap menjadi simpatisan Nasdem dan bertekad untuk membantu Nasdem memenangkan di Pemilu 2024.

“Terima kasih Nasdem, terima kasih Pak RMS. Semoga Nasdem makin sukses dan menjadi pemenang,” ucapnya.

Nasib beruntung Dahlia mengundang simpati bagi keluarga, teman dan tetangganya. Tak sedikit yang langsung mendaftar e-KTA. Harapannya, juga bisa dapat hadiah seperti Dahlia.

Hasilnya, jumlah pemegang e-KTA Nasdem terus bertambah. Saat ini Nasdem Parepare sudah berhasil menghimpun 14 ribu e-KTA. Sebelum pileg diprediksi bisa mencapai 25 ribu e-KTA.

Ketua DPD Nasdem Parepare Faisal Andi Sapada mengatakan bahwa, E-KTA sekarang sudah 14 ribu. Kita ditarget 25 ribu sebelum pileg.

“ita harapkan dengan adanya undian ini, paling tidak kami menyampaikan kepada masyarakat, anda memiliki e-KTA Nasdem itu tidak percuma karena ada peluang mendapatkan rejeki melalui undian,” kata Faisal.

FAS mengatakan Nasdem selalu membuktikan kepeduliannya ke masyarakat Parepare. Ia menegaskan Nasdem partai yang selalu mewujudkan bukti bukan sekadar janji.

“Banyak yang meragukan hadiah mobil ini, apakah betul Nasdem bisa membuktikan. Hari ini terbukti. Nasdem itu tidak pernah bohong dengan masyarakat apalagi dengan kader dan simpatisannya,” ucapnya.

Sementara itu, Bendagara DPW NasDem Sule, Muhammad Sadar berharap masyarakat bisa menyusul keberuntungan Dahlia. Olehnya itu, diharapkan yang belum terdaftar e-KTA bisa segera mendaftar.

“Kami berharap kepada masyarakat Parepare khususnya yang belum mendaftarkan diri masuk sebagai pemegang e-KTA Nasdem segera mendaftarkan diri di Kantor DPD Nasdem atau melalui anggota fraksi,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...