Bantah Tudingan Selingkuh, Hana Hanifah Sebut Suami Bareng Cewek di Hotel

Nhico
Nhico

Kamis, 26 Oktober 2023 13:58

Bantah Tudingan Selingkuh, Hana Hanifah Sebut Suami Bareng Cewek di Hotel

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Selebgram Hana Hanifah menjalani sidang perdana cerainya dengan Randy di Pengadilan Agama Bogor, Rabu (25/2023).

Sidang yang semula beragendakan mediasi itu ditunda karena Randy tidak hadir.

Di tengah proses yang berjalan tersebut, Hana Hanifah mendengar tudingan balik dirinya berselingkuh. Tudingan itu disebut berasal dari pihak Randy.

“Selingkuh?” tanya Hana Hanifah heran.

Oleh Randy, Hana Hanifah dituding berselingkuh karena kepergok bersama seorang pria di sebuah restoran. Kuasa Hukum Hana Hanifah, Acong Latief, menyebut hal itu tidak bisa disebut sebagai perselingkuhan.

“Kalau selingkuh di restoran sampai hari ini saya belum pernah dengar. Di restoran itu makan, restoran itu tempat makan, meeting bicara bisnis,” jelas Acong Latief.

“Perselingkuhan itu sudah jelas di UU pun jelas apa yang dimaksud dengan perselingkuhan saya tidak mau mengajari itu apalagi di sini ada pengacara,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Hana Hanifah justru menyebut Randy main serong dengan wanita lain. Menurutnya bukti dari tudingan itu sudah jelas karena tindakan tersebut dilakukan di sebuah kamar hotel.

“Kalau di hotel, baru selingkuh, apalagi sudah ngajak cewek ke hotel. Kan kerjaan saya publik figur kan, kalau salaman tangan begini wajar kan,” beber Hana.

“Kalau misal ajak cewek ke kamar hotel, wajar? Makan siang di hotel itu wajar? Nggak wajar kan? Mana ada privasi apalagi sama lawan jenis,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik07 Oktober 2024 13:55
Sebelum Blusukan di Pasar Hartaco, Seto Sempatkan Ngopi Bareng Masyarakat di Warkop Tuan Guru
Pedomanrakyat.com, Makassar- Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa kembali melanjutkan agenda blusukannya ke pasar. Kali ini calon nomor ...
Metro07 Oktober 2024 12:53
Berkunjung ke DPRD, Kapolda Sulsel Bahas Sinergi-Kolaborasi Hadapi Pilkada Serentak 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan Irjen Pol Yudhiawan Wibisono, berkunjung ke kantor DPRD Sulsel, Jalan Ur...
Daerah06 Oktober 2024 23:23
Legislator NasDem Sidrap ARM Ajak Warga Pilih Nomor Urut 2, Andalan Hati dan SAR-Kanaah
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif-Nurkanaah kembali menggekar kampanye dialogis, di bebera...
Politik06 Oktober 2024 23:10
Ratusan Driver Ojol Dukung Seto-Rezki, Sebut Program Ganjil Genap Sehati Jadi Solusi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sahabat Lintas Ojek online (SLO) di Makassar menunjukkan kekompakan dengan berikrar mendeklarasikan dukungan untuk...