Bapenda Hadiri Iftar Besama Pemerintah Kota Makassar

Nhico
Nhico

Jumat, 22 Maret 2024 19:27

Bapenda Hadiri Iftar Besama Pemerintah Kota Makassar

Pedomanrakyat.com, MAKASSAR – Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar menghadiri Buka Puasa Bersama yang digelar oleh Pemerintah Kota Makassar yang bertempat di Anjungan Pantai Losari, Jl. Pengibur, Makassar, pada Jumat (22/03/2024).

Kegiatan yang digelar bersama dengan lima ribu anak panti asuhan ini merupakan agenda serupa yang akan menjadi program Pemkot Makassar tiap pekan di hari Jumat selama Ramadan. Menurut Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto, konsepnya, berupa 3.000 anggota Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) memberi makan dan santunan pada anak yatim.

Dalam kesempatan ini, turut hadir Pj. Sekda, Firman Pagarra, Sekretaris Bapenda, Muh. Fuad Arfandi, para Kepala Bidang, serta para staff yang turun langsung dalam membagikan infaq, takjil, dan makanan kepada anak-anak panti.

Diharapkan dengan kegiatan silaturahmi dan memberi makan anak panti asuhan ini dapat memberi berkah, baik untuk SKPD, maupun untuk Kota Makassar.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 Maret 2025 22:33
Ingatkan Daerah Potensi Rawan Longsor Jelang Arus Mudik, Kepala BMKG Pusat dan Pemprov Sulsel Lakukan Koordinasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menerima kunjungan Kepala Badan Meteorologi, Kl...
Metro16 Maret 2025 21:40
Baru Diresmikan, Gubernur Andi Sudirman Ajak Masyarakat Memakmurkan Masjid An‑Nur Sulaiman Wajo
Pedomanrakyat.com, Wajo – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Masjid An‑Nur Sulaiman yang terletak di Kelurahan Balle...
Nasional16 Maret 2025 18:12
73 TKI Dideportasi dari Malaysia, 1 Orang Diduga Kena Cacar Monyet-Alami Sakit Gatal Kronis
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Sebanyak 73 tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bermasalah dideportasi dari Malaysia dan tiba di pelabuhan Dumai, Ria...
Nasional16 Maret 2025 18:04
Habis Rp 710 Miliar, Penerima Makan Bergizi Gratis Baru 2 Juta Orang
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara mengungkapkan realisasi anggaran APBN untuk program Makan Bergizi...