Bawaslu RI Sebut Pilkada Akan Lebih Rawan dari Pilpres

Nhico
Nhico

Rabu, 31 Juli 2024 13:26

Ilustrasi Pilkada.(F-INT)
Ilustrasi Pilkada.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Republik Indonesia mengungkap bahwa situasi Pilkada Serentak 2024 diprediksi akan lebih rawan dari kondisi saat Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Ketua Bawaslu RI Rahmad Bagja menyebutkan, prediksi itu didasarkan pada catatan kejadian menurut tren. “Lebih rawan, tren di Pilkada lebih rawan sebab hampir semua tempat kerusuhan itu di Pilkada, di Pemilu ada satu dua kasus tapi di Pilkada banyak,” katanya dalam Rapat Koordinasi Kesiapan Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Badung, Bali, Selasa (30/7/2024), seperti dikutip dari Antara.

Penyebab Rahmat mengungkapkan, kondisi kerawanan tersebut terjadi karena pemilih dan calon kepala daerah memiliki kedekatan lebih.

Bawaslu RI memetakan tingkat kerawanan dalam setiap pemilihan dalam empat dimensi. Adapun dimensi yang meningkat adalah dimensi kontestasi dan sosial politik.

“Empat dimensi yang kami petakan konteks sosial politik, penyelenggara pemilu, kontestasi dan partisipasi, di mana dimensi kontestasi pasti terjadi permasalahan, pasti konteks sosial politik juga meningkat saat Pilkada,” kata dia.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro03 Mei 2025 17:23
Bunda PAUD Parepare dr. Arfiah Tasming: Pengenalan Budaya Sejak Dini Penting untuk Pembentukan Karakter
Pedomanrakyat.com, Parepare – Bunda PAUD Kota Parepare, dr. Andi Arfiah Tasming, melepas secara resmi Pawai Budaya yang digelar di Alun-alun Lap...
Ekonomi03 Mei 2025 15:24
Dirjen Pajak Catat Peningkatan Pelaporan SPT Tahunan Mencapai 14,07 Juta Wajib Pajak
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat adanya perkembangan yang signifikan dalam pelaporan SPT Tahunan, dengan ju...
Nasional03 Mei 2025 15:21
Menteri Maman: Implementasi Hapus Tagih Piutang Macet UMKM Terkendala Restrukturisasi
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengungkap, implementasi program penghapusan piut...
Nasional03 Mei 2025 15:17
Wapres Gibran Pastikan Pelajaran AI Masuk Kurikulum SD hingga SMA Tahun Ajaran Baru
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka mengatakan bahwa kurikulum kecerdasan buatan (AI) akan mulai diterapkan pa...