Pedomanrakyat.com, Parepare — Kebakaran menghanguskan sebuah bengkel milik warga bernama Jumadi di Jalan Gelora Mandi, Jumat malam, 25 April 2025. Api diduga cepat menjalar karena kondisi bengkel tertutup dan dipenuhi bahan-bahan mudah terbakar.
Mendapatkan informasi tersebut, Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, langsung menuju lokasi kejadian untuk memantau kondisi secara langsung. Ia turut berbincang dengan warga sekitar dan pemilik bengkel untuk mengetahui kronologi awal peristiwa tersebut.
“Kalau dari penuturan warga, belum bisa dipastikan penyebab kebakaran karena bengkel dalam kondisi tertutup saat kejadian. Tapi yang paling penting, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” kata Tasming Hamid di lokasi.
Baca Juga :
- Wawali Parepare Hermanto Kunjungi Ditjen Politik dan PUM, Perkuat Sinergi Tangani Konflik Sosial di Daerah
- Peringati Hari Otoda, Wali Kota Tasming Hamid Tegaskan Komitmen Tata Kelola Pemerintahan Transparan
- Ketua PKK Parepare dr Arfiah Tasming Kunjungi Sekolah, Dukung Peningkatan Mutu Pendidikan dan Karakter Anak
Ia menyampaikan keprihatinannya atas musibah yang menimpa warganya itu. Apalagi, bengkel tersebut merupakan tempat usaha bagi Pak Jumadi dan keluarganya.
“Tentu kita sedih karena ini adalah tempat usaha Pak Jumadi. Namun di sisi lain, kita patut bersyukur karena tidak ada korban jiwa,” ujar Tasming.
Sebagai bentuk tanggap cepat, Tasming Hamid telah menginstruksikan Dinas Sosial Kota Parepare untuk segera memberikan bantuan kepada korban kebakaran guna meringankan beban mereka. Tim dari Dinas Sosial pun telah bergerak menyalurkan bantuan logistik.
“Kepada Pak Jumadi dan keluarga, tabah menghadapi cobaan ini. Pemerintah akan hadir memberikan pelayanan dan bantuan terbaik yang dibutuhkan,” tutup Tasming. (*)
Komentar