Bentrok, Dua Kubu Mahasiswa UIN Alauddin Makassar Saling Serang dengan Batu

Nhico
Nhico

Selasa, 29 Maret 2022 21:48

Dua Kubu Mahasiswa UIN Alauddin Makassar Bentrok, Jadi Tontonan Bagi Mahasiswi.
Dua Kubu Mahasiswa UIN Alauddin Makassar Bentrok, Jadi Tontonan Bagi Mahasiswi.

Pedomanrakyat.com, Gowa- Bentrokan antar mahasiswa pecah di kampus II Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, di wilayah Samata, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Selasa (29/3/2022).

Dua kubu mahasiswa ini terlibat saling serang dengan batu di dalam area kampus. Informasi yang diterima bentrokan itu melibatkan antara mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum dengan Fakultas Sains dan Teknologi.

Kepolisian Resor (Polres) Gowa pun menerjunkan sejumlah personil guna melakukan pengamanan di kampus tersebut.

“Sudah kita turunkan personil ke lokasi,” kata Wakapolres Gowa, Kompol Soma Miharja kepada wartawan.

Untuk penyebab bentrokan sendiri, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. Pihak kepolisian pun masih berada di lokasi guna mengantisipasi bentrokan susulan.

Sekedar diketahui, beredar sebuah video yang memperlihatkan ratusan mahasiswa terlibat bentrok di dalam area kampus.

Nampak dua kubu mahasiswa itu saling lempar dengan batu. Aksi itu pun menjadi tontonan bagi mahasiswa lainnya yang berada di tepi lapangan.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah03 November 2025 22:29
Bupati Irwan: Sinergi Antarinstansi Jadi Fondasi Pembangunan Berkeadilan di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos, menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam memperkuat pembangunan ...
Metro03 November 2025 21:27
Pemprov Sulsel–Pelindo Kolaborasi Perkuat Jalur Ekspor Tanpa Transit Pulau Jawa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Region...
Metro03 November 2025 20:26
Wali Kota Munafri Pimpin Langsung Upaya Mediasi Polemik Pasar Pannampu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam m...
Metro03 November 2025 19:31
Waka DPRD Sulsel Yasir Apresiasi Penurunan Harga Pupuk Subsidi 20% , Angin Segar untuk Petani
Pedomanrakyat.com, Bone – Kabar baik datang untuk para petani di Kabupaten Bone! Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Yasir Machmud memberikan apr...