Berdasarkan Lintasan, Biden Sebut Rudal Jatuh di Polandia Tak Mungkin Ditembakkan dari Rusia

Nhico
Nhico

Rabu, 16 November 2022 12:09

Berdasarkan Lintasan, Biden Sebut Rudal Jatuh di Polandia Tak Mungkin Ditembakkan dari Rusia

Pedomanrakyat.com, Amerika – Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengungkapkan bahwa informasi awal menunjukkan tidak mungkin jika rudal yang jatuh dan memicu korban jiwa di Polandia ditembakkan dari dalam wilayah Rusia.

Seperti dilansir CNN, Rabu (16/11/2022), pernyataan itu disampaikan Biden kepada wartawan di sela-sela menghadiri KTT G20 di Bali, saat ditanya apakah terlalu dini untuk menyebut proyektil yang jatuh di Polandia ditembakkan dari wilayah Rusia.

“Ada informasi awal yang membantah itu. Saya tidak ingin mengatakannya hingga kita benar-benar menyelidikinya,” ucap Biden.

Namun dia kemudian menambahkan bahwa: “Tidak mungkin berdasarkan lintasannya bahwa rudal itu ditembakkan dari Rusia. Tapi kita lihat saja nanti.”

Pernyataan itu disampaikan Biden setelah menggelar rapat darurat di Bali. Hadir dalam rapat tersebut di antaranya pemimpin Jerman, Kanada, Belanda, Spanyol, Italia, Prancis, dan Inggris.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 14:55
Pemkab Sinjai Libatkan Kelompok Masyarakat Bahas RPJP Tahura
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Sinjai, Andi Ariany Djalil, mewakili Sekretaris Daerah...
Metro04 November 2025 14:27
Kapolda Sulsel Tekankan Pelaksanaan Program Arah Kebijakan Presiden
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., menyampaikan Commander Wish kepada selu...
Ekonomi04 November 2025 14:13
Target PAD Maros Naik Rp38 Miliar, Fokus pada Pajak dan Retribusi
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2026 sebesar Rp380 miliar, naik sekitar Rp38 mi...
Daerah04 November 2025 13:40
Enam Puskesmas Lutim Raih Sejumlah Penghargaan di Jampusnas 2025
Pedomanrakyat.com, Lutim – Enam puskesmas di Luwu Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional pada ajang Jambore Puskesma...