Bersama Kekasihnya, Oknum ASN Kemenag Ditangkap Lagi Jualan Sabu

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Jumat, 01 Oktober 2021 08:10

Bersama Kekasihnya, Oknum ASN Kemenag Ditangkap Lagi Jualan Sabu

Pedoman Rakyat, Bali – Ulah Handayana (37), oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) sungguh tak terpuji.

Sebagai aparat negara yang berdinas di Kanwil Kementerian Agama Bali, dia justru mencoreng citra institusinya dengan menjadi pengedar sabu.

Kini, Ulah Handayana sudah mendekam di sel tahanan.

“Barang bukti yang diamankan, paket sabu seberat 0,28 gram,” teranf Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes dalam jumpa pers, Kamis (30/9/2021), kemarin.

Handayana ditangkap di Jalan Siwa, Mengwi, Badung, (18/9/2021. Dia ditangkap tidak sendirian, tapi bersama pacaranya bernama Eka.

Saat dilakukan penggeledahan, awalnya polisi tidak menemukan narkoba. Namun setelah memeriksa handphone pelaku, ditemukan percakapan tentang lokasi transaksi narkoba.

Polisi lalu membawa tersangka ke lokasi seperti yang dimaksud.

Hasilnya ditemukan paket sabu yang disembunyikan di dekat pura, tak jauh dari lokasi penangkapan. Tersangka kemudian digelandang ke tempat kosnya dan ditemukan seperangkat alat isap sabu atau bong.

 Komentar

Berita Terbaru
Olahraga14 Maret 2025 23:37
Erick Thohir: Joey, Dean, dan Emil Siap Berikan yang Terbaik Bagi Indonesia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan bahwa PSSI telah resmi menerima surat Eligibility to Play for Representati...
Daerah14 Maret 2025 23:13
Bupati Pinrang Ajak Masyarakat Bersatu-Doakan Kelancaran Program Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos., bersama masyarakat Karangan Barat, Kelurahan Padaidi, Kecamatan Mattiro Bulu...
Nasional14 Maret 2025 22:34
Legislator NasDem Teguh Iswara Ingatkan Kesiapsiagaan Infrastruktur Hadapi Mudik Lebaran
Pedomanrakyat.com, Bandung – Anggota Komisi V DPR RI Teguh Iswara Suardi menyoroti aspek krusial untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjal...
Daerah14 Maret 2025 22:10
Irwan Bachri Syam Soroti Desain Atap Islamic Center Lutim, Instruksikan Perbaikan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, Jumat (14/03/2025), meninjau langsung perkembangan pembangunan Islamic Cente...