Besok Launching, Danny dan RL Tinjau Kesiapan Stok Tim Detektor Covid-19

Jennaroka
Jennaroka

Kamis, 01 Juli 2021 20:00

Besok Launching, Danny dan RL Tinjau Kesiapan Stok Tim Detektor Covid-19

Pedoman Rakyat, Makassar – Walikota Makassar, Danny Pomanto, meninjau kesiapan alat-alat yang akan digunakan Tim Detektor Covid-19. Rencananya, tim ini akan dilaunching besok, Jumat (2/7/2021). Saat meninjau, Danny ditemani Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo.

Keduanya dengan seksama memeriksa setiap item peralatan yang akan digunakan Tim Detektor Covid-19. Seperti, handscon, hazmat, thermometer dan oximeter.

“Besok kita launching Tim Detektor. Ini merupakan sikap kita terhadap kenaikan lonjakan gelombang ketiga Covid-19,” tegas Danny.

Menurut Danny, perang terhadap Covid-19 dilakukan hingga ke tingkat RT.

“Tim Detektor Covid-19 ini terdiri atas dua influencer. Ditambah ditambah 1 nakes dan 1 dokter,” lanjut Danny.

Adapun tugas tim detektor yakni memonitoring seluruh perkembangan kesehatan setiap warga per RT/RW.

“10 ribu akan turun menscrening semua RT perbulan kemudian memonitoring seluruh perkembangan covid di RT itu 24 jam,” lanjut Danny.

Hal ini dilakukan, kata Danny agar pemerintah cepat mendeteksi virus Covid-19 sedini mungkin. Hingga penyebarannya dapat ditekan.

“Ini merupakan usaha nyata di kepemimpinan saya demi menjaga masyarakat terhindar dari virus ini. Kita harus bergerak cepat agar tidak semakin banyak korban,” demikian Danny.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro13 Januari 2026 22:23
Komisi D DPRD Sulsel Dorong Perda Khusus Penyelamatan Danau Tempe
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Sulawesi Selatan mendorong pembentukan peraturan daerah (Perda) khusus penyelamatan Danau Tempe agar...
Metro13 Januari 2026 21:09
Jufri Rahman Hadiri Dzikir Bersama Peringatan 65 Tahun Bank Sulselbar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisaris Utama PT Bank Sulselbar yang juga Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menghadiri ...
Daerah13 Januari 2026 20:16
Wabup Sudirman: RSUD Lasinrang Harus Berbenah Total Tingkatkan Layanan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Mengawali tahun 2026, Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi, S.IP., M.Si menegaskan pentingnya pembenahan menyeluruh ...
Daerah13 Januari 2026 19:19
HUT ke-65 Bank Sulselbar, Kolaborasi Perkuat Ekonomi dan Layanan Keuangan Sidrap
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Bank Sulselbar menjadi momentum penguatan kolaborasi antara pemerintah daera...