BMKG Catat Jayapura Papua Diguncang 4 Kali Gempa Malam Ini

Nhico
Nhico

Rabu, 08 Februari 2023 21:40

BMKG Catat Jayapura Papua Diguncang 4 Kali Gempa Malam Ini

Pedomanrakyat.com, Papua Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika melaporkan 4 kali gempa dirasakan mengguncang Jayapura, Papua, Rabu (8/2/2023) malam.

BMKG mencatat kekuatan terbesar yakni dengan magnitudo (M) 4,7 pada pukul 20.35 WIT atau 18.35 WIB.

Titik pusat gempa berada di 4 km barat laut Kota Jayapura dengan kedalaman 10 km.

Gempa ini dirasakan dirasakan dengan skala III-IV MMI di Kota Jayapura, III MMI di Kabupaten Jayapura, II-III MMI di Kabupaten Keerom.

Kemudian, gempa kedua dengan kekuatan M3,4 terjadi pada pukul 20.42 WIT atau 18.42 WIB yang pusat gempanya masih berdekatan dengan gempa pertama yakni 5 km barat laut Kota Jayapura dengan kedalaman 10 km.

Gempa ini dirasakan II-III MMI di Kota Jayapura.

Ketiga, gempa dengan kekuatan M3,3 terjadi pada pukul 20.52 WIT atau 18.52 WIB dengan pusat yang juga masih berdekatan namun kedalaman gempa hanya 8 km, berbeda dengan gempa pertama dan kedua. Gempa ini dirasakan skala II MMI di Kota Jayapura.

Keempat, gempa berkekuatan M2,9 terjadi pada pukul 20.54 WIT atau 18.54 WIB dengan lokasi 7 km Barat Laut Kota Jayapura dan kedalaman 8 km yang dirasakan II MMI di Kota Jayapura.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 April 2025 16:05
DWP Sulsel Lakukan Donor Darah di Hari Kartini, Melani Simon : Semangat Kepedulian Sosial
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar aksi donor darah di Aula Kantor Badan Pendapatan Dae...
Nasional16 April 2025 15:37
Kabar Duka, Pengacara Kondang Hotma Sitompul Meninggal Dunia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Advokat ternama Hotma Sitompul dikabarkan telah menutup usia pada Rabu (16/4/2025) siang. Kabar itu dikonfirmasi ol...
Daerah16 April 2025 15:25
Jelang Penilaian Kabupaten Sehat, Pemkab Lutim Gelar Rapat Forum
Pedomanrakyat.com, Lutim – Menjelang penilaian Kabupaten Sehat Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Luwu Timur menggelar Rapat Forum yang dilaksanak...
Daerah16 April 2025 15:08
24 Pejabat Pemkab Maros Ikuti Job Fit
Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 24 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros mengikuti uji kesesuaian atau job fit yang dige...