Booth Komunitas Pecinta Hewan di Makassar F8 Diserbu Anak-Anak

Editor
Editor

Sabtu, 10 September 2022 21:02

Booth Komunitas Pecinta Hewan di Makassar F8 Diserbu Anak-Anak.(F-Humas)
Booth Komunitas Pecinta Hewan di Makassar F8 Diserbu Anak-Anak.(F-Humas)

Pedomanrakyat.com, Makassar – Booth komunitas pecinta hewan di perhelatan Makassar International Eight Festival and Forum 2022 (Makassar F8) menjadi favorit bagi keluarga.

Sejak hari pertama pekaksanaan Makassar F8, booth Fauna yang berlokasi di zona 2 ini diserbu oleh orang tua yang membawa serta anak-anaknya.

“Sejak hari pertama sampai sekarang rata-rata ibu-ibu yang bawa anaknya yang datang,” ungkap Rhippe dari Forum Sugar Glider Makassar, Sabtu (10/09).

Reaksi anak-anak bermacam-macam. Ada yang menangis, ada yang ketakutan meski penasaran. “Ada juga yang memang langsung berani dan senang,” sambungnya.

Sementara itu, Dini, salah seorang pengunjung booth mengatakan memang sengaja membawa serta anaknya ke booth fauna F8 untuk memperkenalkan keanekaragaman satwa.

“Sengaja kubawa anakku karena ramah anak toh, apalagi ada ini pameran hewan-hewan. Sekalian saya bawa untuk lihat langsung,” ujar Dini yang membawa putranya yang berusia 3 tahun.

Jejeran booth fauna di ajang Makassar F8 memang didesain untuk mewadahi komunitas pencinta hewan sekaligus menjadi ajang edukasi bagi anak-anak.

Adapun aneka satwa yang dipamerkan antara lain burung merpati hias, sugar glider (ossum melayang), kura-kura, ular, kadal savana, kucing, anjing, kelinci, burung parkit Sustralia, lovebird, pipit Afrika dan kenari.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah14 Januari 2026 10:53
Bupati Ibas Paparkan Potensi Besar Luwu Timur di Hadapan Pangdam Hasanuddin
Pedomanrakyat.com, Lutim – ‎Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam memaparkan potensi besar Luwu Timur dihadapan Panglima Kodam (Pangdam) XIV Hasanu...
Ekonomi14 Januari 2026 10:12
Bupati Soppeng: Kolaborasi Lintas Sektor Perkuat Ketahanan Pangan
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng H. Suwardi Haseng, SE menghadiri Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 yang digelar Polres...
Metro14 Januari 2026 09:05
Bupati Maros Chaidir Syam: RSUD Camba Siap Layani Warga Maros hingga Daerah Sekitar
Pedomanrakyat.com, Maros – Puluhan pasien telah memanfaatkan layanan RSUD Camba sejak diresmikan akhir 2025. Plt Direktur RSUD Camba, Sri Syamsi...
Metro14 Januari 2026 08:57
Puluhan SD di Maros Rusak, Perbaikan Mengandalkan Dana Pemerintah Pusat
Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 70 Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Maros tercatat membutuhkan rehabilitasi dengan tingkat kerusakan beragam,...