Buat Grup WA Tenis dan Bahas Rencana Aksi, 2 Provokator Demo PPKM ‘Jokowi End Game’ Ditangkap

ITA
ITA

Minggu, 25 Juli 2021 01:56

Buat Grup WA Tenis dan Bahas Rencana Aksi, 2 Provokator Demo PPKM ‘Jokowi End Game’ Ditangkap

Pedoman Rakyat, Jakarta – Kepolisian Polda Jawa Tengah (Jateng) mengamankan dua orang terduga provokator rencana demo PPKM ‘Jokowi End Game’ di sejumlah wilayah di Jateng, Sabtu (24/7/2021).

Kabid Humas Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menjelaskan dua orang yang diamankan berinisial N dan B.

Mereka diamankan di daerah Semarang, Jateng pada Jumat (23/7/2021).

Menurut Iqbal, pelaku N bertugas sebagai inisiator dan host zoom meeting untuk rapat demo pada 24 Juli 2021.

Sementara B berperan sebagai penyebar ajakan demo tolak PPKM di sejumlah media sosial dan grup Whatsapp.

“Sejumlah barang bukti, handphone, dan screenshoot pesan ajakan demo di grup Whatsapp, hingga rekaman zoom meeting sudah kami amankan,” ujar Iqbal dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (24/7/2021).

Iqbal menambahkan, agar tidak terdeteksi petugas, kedua pelaku sengaja membuat grup Whatsapp dengan menggunakan nama ‘Group Klub Tenis’.

Hasil pemeriksaan pembicaraan di grup tersebut, terdapat ajakan rencana aksi di beberapa wilayah di Jawa Tengah seperti Semarang, Solo, Sukoharjo, Brebes, dan Kudus.

Selain itu pelaku sempat mengadakan zoom meeting yang dilakukan Kamis (22/7/2021) pukul 20.00 WIB dengan host ‘ELLY AL YAHYA’ di link zoom Meeting ID: 81493262591.

“Penyidik saat ini melakukan pemeriksaan mendalam terhadap yang bersangkutan,” ujar Iqbal.

Keduanya kini terancam melanggar Pasal 15 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana dengan ancaman setinggi-tingginya dua tahun penjara.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro18 September 2024 14:25
Danny Pomanto Dukung Pembentukan Griya Abhipraya Balai Permasyarakatan Kelas I Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memberikan dukungan penuh atas rencana pembentukan Rumah Singgah Griya Abhi...
Politik18 September 2024 14:12
Fatmawati Rusdi Gaet Hati Perempuan Parepare Lewat Senam Zumba
Pedomanrakyat.com, Parepare – Ribuan masyarakat, mayoritas perempuan, berkumpul penuh semangat mengikuti senam zumba bersama bakal calon gubernu...
Nasional18 September 2024 14:02
Jokowi soal Lama Pindah ke IKN: Pindah Rumah Saja Ribet, Ini Ibu Kota, Jadi Semua Harus Dihitung!
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan lamanya proses penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) terkait pemindah...
Edukasi18 September 2024 13:52
Kebiasaan yang Membuat Sering Sakit, Gigit Kuku dan Kurang Minum
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Saat cuaca tak menentu, gampang sakit diartikan sebagai respons tubuh terhadap perubahan ekstrem tersebut. Namun te...