Bupati Adnan Purichta Tinjau Program MBG di SD Inpres Mangasa 1 dan SMPN 1 Sungguminasa Gowa

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 21 Januari 2025 18:02

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.

Pedomanrakyat.com, Gowa – Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, meninjau pelaksanaan program Makanan Bergizi Gratis (MBG), di SD Inpres Mangasa 1 dan SMP Negeri 1 Sungguminasa, Kecamatan Somba Opu, Gowa Selasa (21/1/2025.

Bupati Gowa Adnan Puricta Ichsan mengatakan bahwa, peninjauan ini dilakukan untuk memastikan salah satu program priorotas Presiden ini terlaksana dengan baik di Kabupaten Gowa.

“Kita meninjau 1 SD dan 1 SMP untuk mengecek program prioritas bapak presiden yaitu makanan bergizi gratis. Alhamdulillah semuanya terdistribusi dengan baik, makanannya juga bagus dan anak-anak sangat menikmati,” kata Adnan.

Lebih lanjutnya, kehadiran program ini juga membantu menekan pengeluaran orang tua siswa. Dimana yang dulunya sarapan di rumahnya sebelum ke sekolah, sekarang memanfaatkannya sarapan di sekolah

“Jadi sudah ditanggung oleh pemerintah. Sehingga membuktikan bahwa program bapak presiden Prabowo inu memberikan multiplayer efek yang positif bagi seluruh lapisan masyarakat yang ada,” bebernya.

Adnan juga berharap program ini bisa terus berjalan dengan baik dan nantinya akan terus dilanjutkan secara bertahap keseluruh sekolah yang ada di Kabupaten Gowa.

Diketahui program makanan bergizi gratis ini mulai dilakukan di Kabupaten Gowa sejak tanggal (13/1) lalu pada 17 sekolah yang tersebar di Kecamatan Somba Opu mulai dari TK, SD, atau sekitar 6.415 siswa.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 Januari 2026 19:48
Hadiri Ground Breaking Paket 5, Muhammad Sadar Minta Proyek Jalan Multiyears Dikerjakan Tepat Waktu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pembangunan infrastruktur jalan lintas daerah di Sulawesi Selatan kembali menunjukkan progres positif. Hal ini ditanda...
Daerah16 Januari 2026 18:36
Hasil Peternak Sidrap Mengalir ke Nusantara Lewat Program MBG
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasiona...
Metro16 Januari 2026 17:30
Gubernur Sulsel Ground Breaking Jalan Paket 5 MYP Rp383 Miliar di Poros Tanabatue-Palattae Bone
Pedomanrakyat.com, Bone – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman secara resmi melakukan ground breaking pembangunan Jalan Paket 5 mela...
Metro16 Januari 2026 17:14
Aliyah Mustika Ilham Apresiasi Film Uang Passolo Karya Anak Makassar Diterima Nasional
Pedomanrakyat.com, Makassar — Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan seni dan...