Bupati Bantaeng Ajak Mahasiswa Modul Nusantara Berjejaring

Nhico
Nhico

Senin, 10 Januari 2022 18:56

Bupati Bantaeng Ajak Mahasiswa Modul Nusantara Berjejaring

Pedoman Rakyat, Bantaeng – Bupati Bantaeng Ilham Azikin, mengajak ratusan peserta program pertukaran mahasiswa merdeka modul nusantara meningkatkan kepedulian terhadap sesama.

Ratusan mahasiswa dari 28 kampus se-Indonesia itu diterima di Balai Kartini, Senin (10/1/2022).

Di hadapan 120 mahasiswa asal Sumatera dan Jawa, mantan Ketua KNPI Sulsel itu menyampaikan pentingnya berjejaring di era sekarang jika ingin sukses.

“Indonesia membutuhkan kita dengan semangat kebersamaan. Kepedulian anak bangsa. Eksistensi kita di masa yang akan datang sangat ditentukan oleh jejaring saat ini,” kata Ilham.

Ilham menambahkan kepedulian kepada sesama dibutuhkan dalam hal tersulit sekalipun. Hal itu dapat saling meringankan beban dan penderitaan.

“Kepedulian terhadap sesama. Masa pandemi ini buktinya. Bantaeng masih terjaga secara ekonomi,” imbuhnya.

Dirinya juga menyebut kepedulian terhadap sesama dapat menjadi cikal bakal munculnya toleransi yang dapat memperkuat kebhinekaan. Ia pun memberikan contoh pada daerah yang dipimpinnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik06 November 2025 14:56
Pelatihan Tajwid Guru Agama Se-Sulsel, Upaya Gubernur Sulsel Cetak Pendidik Berkarakter
Pedomanrakyat.com, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman sangat konsen terhadap pembentukan karakter anak yang berakhlak, k...
Metro06 November 2025 14:54
HUT Kota Makassar 2025: Nikah Massal, Sunatan Gratis, dan Ribuan Aksi Sosial Meriahkan Kota
Pedomanrakyat.com, Makassar – Peringatan Hari Ulang Tahun ke-418 Kota Makassar, yang digelar tanggal 9 November mendatang, menjadi momentum refl...
Nasional06 November 2025 14:50
Prabowo Bantah Takut dengan Jokowi: Saya Hopeng dengan Beliau
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto mengatakan tidak takut dengan mantan presiden Joko Widodo. Dia juga menegaskan tidak dike...
Nasional06 November 2025 14:27
KKN Berujung Duka: 6 Mahasiswa UIN Walisongo Hanyut di Sungai Kendal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tim SAR gabungan menemukan Nabila Yulian Dessi Pramesti (21), mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang, yang hanyut di ...