Bupati Bantaeng Ilham Azikin Positif Covid-19: Mohon Doanya

Editor
Editor

Kamis, 03 Desember 2020 13:20

Bupati Bantaeng, Ilham Azikin
Bupati Bantaeng, Ilham Azikin

Pedoman Rakyat, Bantaeng – Bupati Bantaeng, Ilham Azikin terkonfirmasi positif Covid-19, Kamis, (3/12/2020).

Dia dinyatakan positif Covid-19 setelah melalui hasil pemeriksaan RT-PCR Pukul 20.00 Wita, pada (2/12/2020) semalam.

Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bantaeng, dr Andi Ihsan membenarkan hal itu. Dia mengatakan, Bupati Bantaeng saat ini menjalani isolasi mandiri selama 14 hari ke depan.

“Bapak Bupati Berpesan kepada Seluruh orang yang kontak erat dengan beliau dalam rentang waktu 14 hari ke belakang untuk segera melakukan testing,” jelas dia.

Dia juga mengaku, upaya ini dilakukan untuk memutus mata rantai Covid-19 di Kabupaten Bantaeng.

“Saat ini Bupati Bantaeng sedang menjalankan Isolasi Mandiri selama 14 hari ke depan dan mohon do’a seluruh masyarakat Bantaeng agar beliau cepat sehat dan pulih kembali,” tambah Ihsan.

Selain itu, dr Andi Ihsan mengatakan, Bupati Bantaeng juga berpesan kepada masyarakat agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan dengan mengindahkan protokol kesehatan.

Caranya dengan melakukan 3M+1 (Memakai Masker, Mencuci Tangan Pakai Sabun dengan Air mengalir secara teratur, dan Menjaga Jarak serta menghindari dan mencegah terjadinya Kerumunan.(adi)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...