Bupati Chaidir Syam Berikan Penghargaan ke 6 Orang Warga Maros, Dianggap Miliki Kecintaan Pada Bangsa

Editor
Editor

Rabu, 17 Agustus 2022 20:02

Bupati Chaidir Syam Berikan Penghargaan ke 6 Orang Warga Maros, Dianggap Miliki Kecintaan Pada Bangsa

Pedomanrakyat.com, Maros – Bupati Maros AS Chaidir Syam memberikan penghargaan kepada enam orang warga usai pelaksanaan Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia, Rabu (17/8/2022).

Chaidir mengatakan, penghargaan ini diserahkan kepada lima orang warga yang berikrar untuk setia kepada negara Republik Indonesia. Lima orang tersebut diantaranya Arfan Arsyad, Muhammad Ilyas Lattu, Nikmat Binti Wicu, Andi Aminah dan Lukman Husain.

“Lima orang ini sebelumnya merupakan penganut Khilafatul Muslimin. Namun sudah mengikrarkan diri untuk setia dengan Indonesia, dengan hadir di upacara ini,” tuturnya.

Dia berharap dengan penghargaan yang diberikan di hari peringatan kemerdekaan ini, bisa menjadi motivasi untuk terus mencintai Indonesia.

“Jiwa nasionalismenya bisa terus tumbuh dan kebanggaan kita kepada Indonesia bisa terus tertanam,” ujarnya.

Selain itu, piagam penghargaan juga diberikan kepada salah seorang siswa SD Wanawaru Mallawa, Yayan Kurniawan.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...