Bupati dan Wakil Bupati Sidrap Terpilih Syaharuddin Alrif-Nurkanaah Siap Sukseskan Swasembada Pangan

Muh Saddam
Muh Saddam

Kamis, 16 Januari 2025 18:05

Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif-Nurkanaah
Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif-Nurkanaah

Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati dan wakil Bupati Sidrap terpilih, Syaharuddin Alrif-Nurkana’ah menegaskan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidrap siap menyukseskan program swasembada pangan.

Hal tersebut sesuai dengan program Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Bupati sidtap terpilih Syaharuddin Alrif menjelaskan, dalam 5 tahun ke depan pemerintah Sidrap akan fokus menambah produksi pertanian gabah, jagung dan juga pewilayahaan komoditas pangan.

“Ini lagi digenjot, lewat program pewilayahan komoditi itu. Contohnya, satu kecamatan durian semua, satu kecamatan jeruk semua,” tutur mantan Wakil Ketua DPRD Sulsel ini.

“Karena saya mau, orang Sidrap pendapatannya ada dari padi, ada dari jagung ada dari kopi, ada dari ternak: itik, bebek, sapi, ada dari ikan, ada dari walet,” katanya.

Syahar berambisi membawa Sidrap menjadi pusat pangan di Sulsel. Ia bersama Nurkanaah menargetkan 10 ribu hektare tanah di Bumi Nene Malomo menghasilkan komoditas pangan unggulan.

“Jadi diklaster, 1 komoditi 10 ribu hektar. Jadi, orang mulai bertani modern bukan lagi berkebun ala-ala tradisional, satu hektare ditanami semua satu jenis tanaman,” tandas Syahar.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...
Daerah04 November 2025 18:29
Pemkab Sidrap Pacu Inovasi Digital dengan Dukungan AI
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap menunjukkan komitmen dalam memacu inovasi digital dan memperkuat tata kelola pemerintaha...
Metro04 November 2025 17:30
Wali Kota Munafri Tinjau Lokasi Barombong, Siapkan Solusi Pembebasan Lahan Jembatan Baru
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar, di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin gerak cepat dalam menangani persoalan ...
Daerah04 November 2025 16:26
Bupati Irwan Ajak Masyarakat Wujudkan Budaya Hidup Bersih dan Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan ...