Bupati Lutim Ibas Santuni Anak Yatim Korban Bencana Banjir di Aceh Tamiang

Nhico
Nhico

Selasa, 06 Januari 2026 14:00

Bupati Lutim Ibas Santuni Anak Yatim Korban Bencana Banjir di Aceh Tamiang

Pedomanrakyat.com, Lutim – Hari ketiga misi kemanusiaan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur di Kabupaten Aceh Tamiang, Bupati Irwan Bachri Syam, melanjutkan agenda penyaluran bantuan bagi korban banjir.

Didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Luwu Timur sekaligus Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, dr. Ani Nurbani, Bupati Irwan menyambangi Desa Kampung Kesehatan untuk menyerahkan santunan kepada 66 anak yatim yang terdampak bencana, Senin (05/01/2026).

Kedatangan rombongan disambut haru oleh Kepala Desa Kampung Kesehatan, Syariful Alam. Dalam sambutannya, Syariful mengapresiasi kepedulian Pemkab Luwu Timur yang rela menempuh perjalanan jauh demi membantu warga Aceh Tamiang.

“Saya mewakili masyarakat Aceh Tamiang, khususnya Kampung Kesehatan, berterima kasih kepada Bapak Bupati Luwu Timur beserta rombongan yang telah datang jauh-jauh dari Sulawesi Selatan untuk memberikan bantuan, terkhusus untuk anak-anak yatim korban bencana banjir ini,” ungkap Syariful.

Selain santunan bagi anak yatim, Bupati Luwu Timur juga menyerahkan bantuan satu unit laptop kepada Pemerintah Desa Kampung Kesehatan guna mendukung kelancaran administrasi pascabencana.

Menanggapi sambutan tersebut, Irwan Bachri Syam menegaskan bahwa bantuan ini merupakan wujud solidaritas masyarakat Luwu Timur.

“Ini bentuk empati kami masyarakat Luwu Timur kepada saudara-saudara kita yang ada di Aceh Tamiang. Semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat, terkhusus anak-anak yatim korban bencana banjir ini,” ujar Irwan.

Sebelum bertolak ke Kampung Kesehatan, rombongan Pemkab Lutim terlebih dahulu mengunjungi Desa Air Tenang, Kecamatan Karang Baru. Di lokasi ini, bantuan logistik diserahkan berupa satu truk bucket family hygiene kit, mesin penyemprot air, mesin penjernih air, serta sejumlah kompor gas.

Kepala Desa Air Tenang, Muttakin, yang menyambut langsung rombongan, menyampaikan rasa syukurnya. Ia berharap dukungan fasilitas ini dapat mempercepat proses pemulihan wilayahnya.

Turut hadir mendampingi Bupati dalam penyaluran bantuan tersebut antara lain Pj. Sekretaris Daerah Luwu Timur, Ramadhan Pirade; Wakil Ketua I DPRD Luwu Timur, Jihadin Peruge; serta sejumlah Kepala OPD Kabupaten Luwu Timur

 Komentar

Berita Terbaru
Berita07 Januari 2026 20:12
KALLA dan PMI Distribusikan 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
Pedomanrakyat.com, Jakarta – KALLA kembali berkontribusi dalam penditribusian bantuan untuk mendukung percepatan pemulihan pascabencana di Aceh dan ...
Daerah07 Januari 2026 19:29
Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif Bersama Petani Simak Pengumuman Swasembada Pangan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap) Syaharuddin Alrif bersama petani, jajaran pertanian dan TNI, mengikuti secara da...
Daerah07 Januari 2026 18:29
Bupati Irwan Hamid Bangga Pinrang Berkontribusi Besar dalam Swasembada Pangan Nasional
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Upaya Pemerintah Republik Indonesia dalam mewujudkan swasembada pangan membuahkan hasil. Pada tahun pertama pemerin...
Politik07 Januari 2026 17:56
Jelang Rakernas PSI, Animo Warga Sulsel Meluap lewat Branding Ratusan Mobil, Ada Wajah Kaesang-Muammar Gandi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menjelang pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Makassar pada akhir ...