Bupati Lutra Andi Rahim Dukung KONI Majukan Olahraga Daerah

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 10 Maret 2025 22:09

Koni Luwu Utara
Koni Luwu Utara
Pedomanrakyat.com, Lutra – Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Luwu Utara periode 2024-2028 resmi dilantik di Aula Hotel Remaja Masamba, senin (10/3/2025).

Pelantikan sekaligus rapat kerja tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim.

“Saya mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus KONI Kabupaten Luwu Utara yang baru saja dilantik. Semoga amanah ini dapat dijalankan dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab. Saya juga mengapresiasi kerja keras yang telah dilakukan oleh pengurus sebelumnya dalam membangun ekosistem olahraga di daerah kita,” ucap Andi Rahim yang juga mantan Ketua KONI Luwu Utara.

Andi Rahim menegaskan bahwa KONI memiliki peran strategis dalam pembinaan dan pengembangan olahraga di daerah dan berharap kepengurusan yang baru ini dapat membawa semangat baru dalam meningkatkan prestasi atlet serta mendorong masyarakat untuk lebih aktif dalam kegiatan olahraga.

“Luwu Utara memiliki banyak atlet berbakat yang telah berprestasi di tingkat nasional hingga internasional, untuk itu mari kita bersama-sama memajukan olahraga di Luwu Utara. Dengan kerja sama dan komitmen yang kuat, saya yakin kita dapat mencetak banyak atlet-atlet berprestasi,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya sinergi antara KONI, pemerintah daerah, serta seluruh elemen masyarakat dalam mendukung perkembangan olahraga di Luwu Utara.

“Dengan pelantikan ini, diharapkan pengurus KONI Kabupaten Luwu Utara semakin solid dalam menjalankan program-program pembinaan olahraga, serta mampu membawa kemajuan bagi dunia olahraga di daerah tersebut,” tutup Bupati Luwu Utara ini.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro10 Maret 2025 23:52
Menteri Kesehatan Dorong Peningkatan Fasilitas di RSUD Dr. Palemmai Tandi Palopo
Pedomanrakyat.com, Palopo – Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Ir. Budi Gunadi Sadikin, CHFC, CLU., Beserta Kepala Staf Kepresidenan, Letnan ...
Politik10 Maret 2025 22:37
Waketum Amir Uskara Sebut Muktamar X PPP Digelar di Bali, Jadwalnya Usai Lebaran
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP PPP, Amir Uskara kepada awak media saat bertandang ke Fraksi PPP DPRD Sulsel, memas...
Daerah10 Maret 2025 21:32
Danlantamal VI Kunker ke Selayar, Bupati Natsir Harapkan Pangkalan TNI AL Diwilayahnya Segera Terbangun
Pedomanrakyat.com, Selayar – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) VI Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E....
Metro10 Maret 2025 21:12
Komisi D DPRD Sulsel Gelar RDP, Bahas Keberlanjutan Pertashop sebagi Penyalur BBM Resmi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Sulawesi Selatan, menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP), terkait penyampaian Aspirasi Keberlanjutan ...