Bupati Pangkep Yusran Ingin Tingkatkan Literasi Masyarakat di Kepulauan

Nhico
Nhico

Jumat, 24 September 2021 17:33

Bupati Pangkep Yusran Ingin Tingkatkan Literasi Masyarakat di Kepulauan

Pedoman Rakyat, Pangkep – Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau bertekad mengembangkan dan meningkatkan literasi di masyarakat, khususnya untuk masyarakat kepulauan. Hal itu disampaikan MYL-sapaan akrabnya, saat berkunjung ke Perpustakaan Heritage Balai Pustaka Jakarta bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pangkep, Nurlita Wulan Purnama.

Dalam kunjungan tersebut, MYLbanyak berdiskusi dengan pengelola Heritage Balai Pustaka tentang pengembangan literasi di masyarakat.

“Kunjungan ini selain silaturahmi, juga berdiskusi banyak soal literasi. Kita akan berupaya, mengembangkan dan meningkatkan kegiatan literasi untuk masyarakat,” kata MYL, Jumat (24/9).

MYL menambahkan pengembangan literasi ini tentu saja akan melibatkan banyak pihak, baik dari pemerintahan atau komunitas-komunitas yang aktif untuk pengembangan literasi.

“Kita memang memerlukan kerja sama, semua pihak untuk terlibat, bersama-sama mencerdaskan masyarakat melalui literasi,” katanya.

Dia mengatakan harapannya dengan meningkatkan literasi masyarakat mampu mendapatkan pengetahuan informasi, melatih analisis masyarakat, dan tentu saja bermanfaat di lingkungan masyarakat.

“Tujuan literasikan seperti itu, misalnya soal lingkungan, soal kesehatan, dan bisa juga ekonomi,” kata MYL.

Pada kesempatan kunjungan itu juga, Bupati Pangkep juga mengucapkan selamat hari jadi Perpustakaan Heritage Balai Pustaka yang ke-104.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel28 November 2024 18:41
Seto-Rezki Sampaikan Selamat kepada Paslon MULIA, Apresiasi Perjuangan Tim SEHATI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Merespons hasil hitung cepat (quick count) Pilwalkot Makassar, calon Wali Kota Makassar nomor urut 2, Andi Seto Asapa ...
Metro28 November 2024 18:32
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
Pedomanrakyat.com, Gowa – Raja Gowa ke-38, Andi Kumala Idjo Karaeng Lembang Parang, yang juga dikenal sebagai Sombayya, meninggal dunia, Kamis...
Politik28 November 2024 18:22
Jagoan Partai NasDem di Sulawesi Selatan Menang Banyak di Pilkada Serentak 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Partai NasDem Sulawesi Selatan di bawah komando Rusdi Masse (RMS) kembali menunjukkan keperkasaanya di Pilkada Ser...
Daerah28 November 2024 16:30
Tasming-Hermanto Unggul di Pilwakot Parepare, Masyarakat Diminta jaga Kondusifitas
Pedomanrakyat.com, Parepare – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Parepare telah usai digelar pada 27 November 2024. Berdasarkan hasil sement...