Bupati Sidrap Temui Kepala BBWS Pompengan Bahas Pembenahan Irigasi

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 25 Maret 2025 16:43

Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, melakukan audiensi dengan Kepala BBWS Jeneberang.
Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, melakukan audiensi dengan Kepala BBWS Jeneberang.

Pedomanrakyat.com, Sidrap – Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, melakukan audiensi dengan Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan Jeneberang Sulawesi Selatan, Dr. Suryadarma Hasyim, di Ruang Rapat Nipa-Nipa, Kantor BBWS Pompengan Jeneberang, Selasa (25/3/2025).

Pertemuan ini membahas sinergi antara Pemerintah Kabupaten Sidrap dan BBWS dalam membenahi serta membersihkan seluruh jaringan irigasi di Kabupaten Sidrap.

Bupati didampingi Asisten Ekonomi dan Pemerintahan, Siara Barang, Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air, Andi Safari Renata, Kabid Operasi dan Pemeliharaan SDA Sidrap, Hasbin, Kabid Pengembangan SDA Sidrap, Syaifuddin, serta Kabid Bina Manfaat Sidrap, Abdul Rahman.

Dari BBWS Pompengan turut hadir Kepala Bidang Pelaksanaan Jaringan Pemanfaatan Air (PJPA), Gunawan Suntoro, Kepala Bidang Keterpaduan Pembangunan Infrastruktur Sumber Daya Air (KPISDA), Rahayu, serta Kepala Satker PJPA, Andi Faisal Fahrial.

Dalam kesempatan itu, Bupati Syaharuddin menegaskan pentingnya pembenahan jaringan irigasi untuk mendongkrak hasil pertanian.

“Supaya produksi kita bertambah, hasil kita meningkat, dan pendapatan masyarakat juga ikut bertambah,” ujar Syaharuddin.

Sementara itu, Kepala BBWS Pompengan Jeneberang, Dr. Suryadarma Hasyim, menyampaikan komitmen balai untuk mendukung peningkatan jaringan irigasi di Sidrap, khususnya pada wilayah yang menjadi kewenangan pusat.

“Kita punya empat daerah irigasi kewenangan pusat di Kabupaten Sidrap, yaitu di Bulu Cenrana, Bulu Timoreng, Bila, dan Saddang. Kalau sistem jaringan irigasi di empat wilayah ini bagus, otomatis akan meningkatkan produksi pertanian di Kabupaten Sidrap,” jelasnya.

Ia juga menyebutkan, tahun ini telah dialokasikan anggaran untuk rehabilitasi Irigasi Sadang yang berada di wilayah Sidrap, dan rencana rehabilitasi Irigasi Bila untuk dukungan tahun 2025.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah25 Maret 2025 23:30
Bupati Soppeng Tunjukkan Komitmen Kepedulian, Bantu Biaya Pemulangan Jenazah Seorang Warga Palu
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat, termasuk warga luar daerah yang ...
Daerah25 Maret 2025 22:38
Pemkab Sidrap dan Bank Sulselbar Kolaborasi Tingkatkan Layanan Pajak Daerah
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap bersama PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Selatan dan Barat menandatangani nota kesepa...
Metro25 Maret 2025 22:07
Tegush Iswara Perjuangkan Program Bedah Rumah untuk Korban Kebakaran di Barru
Pedomanrakyat.com, Barru – Anggota Komisi V DPR DI dari Fraksi Partai NasDem, Teguh Iswara Suardi, memastikan akan memperjuangkan program bedah ...
Daerah25 Maret 2025 21:45
Bupati Irwan Hamid Terima Kunjungan Andi Amar Ma’ruf, Bahas Peran HIPMI di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos., menerima kunjungan Anggota DPR RI, A. Amar Ma’ruf Sulaiman, di ked...