Bupati Sinjai Resmikan Masjid Besar Ikhwanusshafaa Manipi, Simbol Persatuan dan Kebersamaan

Nhico
Nhico

Kamis, 13 Maret 2025 14:09

Bupati Sinjai Resmikan Masjid Besar Ikhwanusshafaa Manipi.
Bupati Sinjai Resmikan Masjid Besar Ikhwanusshafaa Manipi.
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Bupati Sinjai, Dra. Hj. Ratnawati Arif, didampingi Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda, secara resmi meresmikan Masjid Besar Ikhwanusshafaa Manipi di Kelurahan Tassililu, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai, pada Rabu (12/3/2025) sore.
Peresmian masjid kebanggaan masyarakat Sinjai Barat ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Sinjai, sebagai simbol selesainya pembangunan masjid yang diharapkan menjadi pusat kegiatan spiritual dan sosial bagi masyarakat setempat.
Hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, Wakil Ketua I DPRD Sinjai, Fahriandi Matoa, serta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap pengembangan sarana ibadah di daerah tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati Hj. Ratnawati Arif menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas selesainya pembangunan masjid ini. Ia menegaskan bahwa masjid tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan persatuan umat di Sinjai Barat.
“Masjid ini bukan hanya tempat ibadah, tetapi juga simbol kebersamaan dan persatuan umat. Semoga keberadaannya membawa keberkahan bagi masyarakat Sinjai Barat,” ujar Hj. Ratnawati.
Bupati juga mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan masjid ini, mulai dari pemerintah daerah, tokoh agama, hingga masyarakat yang telah bahu-membahu dalam proses pembangunannya.
“Kerja sama dan gotong royong yang ditunjukkan dalam pembangunan masjid ini adalah cerminan nilai-nilai luhur yang harus terus kita jaga,” tambahnya.
Acara peresmian ini disambut dengan antusiasme tinggi dari masyarakat, tokoh agama, dan tokoh masyarakat yang hadir. Suasana penuh kebersamaan dan rasa syukur mewarnai jalannya peresmian, yang juga dirangkaikan dengan doa bersama dan buka puasa bersama.
Setelah berbuka puasa, rangkaian acara dilanjutkan dengan salat Magrib berjamaah, yang menjadi momen sakral bagi masyarakat setempat dalam meresmikan penggunaan masjid baru tersebut.
Peresmian Masjid Besar Ikhwanusshafaa Manipi ini juga menjadi bagian dari Safari Ramadan hari pertama yang dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati Sinjai di Kecamatan Sinjai Barat.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro14 Maret 2025 15:31
Pemprov Sulsel Kembali Hadirkan Mudik Gratis Lebaran 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) kembali layanan mudik gratis pada program Mudik Gratis Bersa...
Daerah14 Maret 2025 14:43
Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg Buka IGE dan Lomba Berhitung Cepat UCMAS
Pedomanrakyat.com, Tana Toraja – Ratusan anak sekolah antusias mengikuti Internasional Grading Examination (IGE) dan Lomba Berhitung Cepat (Tora...
Ekonomi14 Maret 2025 14:31
Pj Sekda Irwan Adnan Instruksikan Segerakan Pembayaran THR ASN Pemkot Makassar 100 Persen
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Makassar, Irwan Adnan, menginstruksikan agar pembayaran Tunjangan Hari ...
Metro14 Maret 2025 14:27
Matangkan IPAL Losari, Wali Kota Makassar Munafri Kaji Mekanisme Pengelolaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Sela...