Bupati Soppeng Lantik Pengurus TP PKK dan Dekranasda Soppeng Masa Bakti 2025-2030

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 23 April 2025 22:34

Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE., melantik pengurus TP PKK dan Dekranasda Kabupaten Soppeng.
Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE., melantik pengurus TP PKK dan Dekranasda Kabupaten Soppeng.

Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE., melantik pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dan Dekranasda Kabupaten Soppeng masa bakti 2025-2030 di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng, Rabu (23/4/2025).

Pelantikan ini menandai dimulainya periode baru bagi kedua organisasi dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Soppeng.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Kabupaten Soppeng, Hj. Suarni Suwardi, menekankan pentingnya tanggung jawab dan kerja keras para pengurus dalam menjalankan 10 program pokok PKK.

Ia berharap agar seluruh pengurus aktif berpartisipasi dan menjadi kader yang handal, selaras dengan program pemerintah pusat seperti pencegahan stunting, pengentasan kemiskinan ekstrem, dan peningkatan kualitas SDM.

Hj. Suarni juga mendorong sinergi program PKK dengan program pemerintah daerah, serta meminta bimbingan dari Bupati dan Wakil Bupati Soppeng dan dukungan penuh dari SKPD.

Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE., dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pengurus yang dilantik. Ia berharap TP PKK dan Dekranasda dapat menjadi organisasi yang berdaya guna dan memberikan kontribusi aktif bagi masyarakat, khususnya dalam pemberdayaan perempuan, sektor UMKM, dan perindustrian.

Bupati Soppeng juga menekankan peran penting Dekranasda dalam menggali, mengembangkan, dan melestarikan warisan budaya bangsa serta membina UMKM lokal agar mampu bersaing dan meningkatkan perekonomian Kabupaten Soppeng.

Semoga kepengurusan baru ini membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Soppeng.

Pada acara tersebut dilakukan penandatanganan surat keputusan dan penyerahannya kepada Ketua TP PKK Kabupaten Soppeng.

Pelantikan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Soppeng, Pj. Sekda, para Asisten Setda, para Kepala SKPD, para Kabag Setda, para Camat se-Kabupaten Soppeng, dan Ketua TP PKK Kecamatan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 17:34
Dorong Ekonomi Berkeadilan, Diskop Makassar Ajak Gen Z Melek Koperasi Lewat GEMASKOP 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar terus mendorong tumbuhnya semangat berkoperasi di kalangan generasi muda mela...
Metro05 November 2025 17:04
Rektor UNM Dinonaktifkan, Nurdin Halid: Hormati Proses, Junjung Asas Praduga Tak Bersalah
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Penonaktifan Prof. Dr. Karta Jayadi, M.Si sebagai rektor UNM oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi me...
Metro05 November 2025 16:37
BNPT Pastikan Pemulihan Hak Korban Terorisme Melalui Mekanisme Baru Pasca Putusan MK
Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) melaksanakan sosialisasi terkait Sosialisasi Tindak Lanjut Putusan ...
Daerah05 November 2025 16:24
HKG PKK ke-53, PKK Pinrang Didorong Jadi Mitra Kuat Pemerintah dalam Pembangunan Keluarga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Organisasi Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) terus menunjukkan peran strategisnya seba...