Bupati Soppeng Suwardi Haseng di Akmil Magelang: Bahas Strategi Pembangunan Daerah

Nhico
Nhico

Senin, 24 Februari 2025 11:53

Bupati Soppeng Suwardi Haseng di Akmil Magelang.
Bupati Soppeng Suwardi Haseng di Akmil Magelang.

Pedomanrakyat.com, Magelang — Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, saat ini mengikuti kegiatan retreat pemimpin daerah yang diselenggarakan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.

Kegiatan ini berlangsung mulai 21 Februari hingga 28 Februari 2025 dan diikuti oleh sejumlah kepala daerah dari berbagai wilayah di Indonesia.

“Tujuan dari kegiatan retreat ini adalah untuk memperkuat pemahaman para kepala daerah mengenai program pemerintahan yang akan datang, serta mendorong implementasi kebijakan secara efektif di tingkat daerah”, ungkapnya.

Bupati Suwardi Haseng menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dalam menyelaraskan program daerah dengan kebijakan pusat.

“Retreat ini memberikan gambaran yang jelas tentang bagaimana kita, sebagai kepala daerah, dapat mendukung visi nasional dengan kebijakan yang sesuai kebutuhan masyarakat di daerah,” katanya.

Kegiatan retreat ini juga menjadi ajang bagi para kepala daerah untuk berdiskusi dan bertukar pengalaman dalam mengatasi tantangan di daerah masing-masing.

Forum diskusi ini memungkinkan terciptanya sinergi lintas daerah, yang diharapkan dapat mendorong percepatan pembangunan di berbagai sektor.

Bupati Suwardi Haseng optimis bahwa hasil dari retreat ini akan memberikan dampak positif, tidak hanya bagi pemerintah daerah, tetapi juga bagi masyarakat Soppeng secara keseluruhan, pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah06 November 2025 18:27
Bupati Irwan Harap Komisi B DPRD Sulsel Kawal Penanganan Abrasi di Wilayah Pertanian
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sebagai salah satu mitra strategis Pemerintah dalam pembangunan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sul...
Daerah06 November 2025 17:26
Pemkab Sidrap Sambut Hangat Kajari Baru Adhy Kusumo Wibowo
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap bersama Forkopimda menyambut hangat Kepala Kejaksaan Negeri Sidrap, Adhy Kusumo Wibowo, ...
Daerah06 November 2025 16:30
Sudirman Bungi Buka Sosialisasi Perpres 46/2025, Tegaskan Profesionalisme Pengadaan Barang dan Jasa
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi, S.IP., M.Si, menegaskan pentingnya seluruh pelaku usaha penyedia barang dan j...
Politik06 November 2025 14:56
Pelatihan Tajwid Guru Agama Se-Sulsel, Upaya Gubernur Sulsel Cetak Pendidik Berkarakter
Pedomanrakyat.com, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman sangat konsen terhadap pembentukan karakter anak yang berakhlak, k...