Pedomanrakyat.com, Bantaeng – Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy (Uji Nurdin), menekankan pentingnya menanamkan budaya literasi pada anak-anak sejak dini.
Hal ini disampaikan saat menutup Festival Literasi Library Pop Up Fest di Perpustakaan Umum Daerah Buttatoa, Sabtu (25/10/2025).
Uji Nurdin berkomitmen menambah anggaran Dinas Perpustakaan agar anak-anak Bantaeng memiliki akses belajar dan berkarya.
Baca Juga :
Ia menekankan literasi adalah kunci membentuk generasi cerdas dan unggul.
Festival tiga hari ini menghadirkan pameran karya literasi, talkshow, penampilan kreatif, serta kegiatan sosial seperti bazar murah, donor darah, dan UMKM. Kegiatan ini turut dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Bantaeng, Gunya Paramasukhaputri.

Komentar