BYD Haka Perpanjang Sales Program Menarik hingga Awal 2026

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 12 Januari 2026 13:03

BYD Haka Auto.
BYD Haka Auto.

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Mengawali tahun 2026, BYD Haka menghadirkan kabar positif bagi masyarakat Indonesia yang ingin beralih ke kendaraan listrik.

Melalui perpanjangan sales program menarik dari ATPM BYD hingga awal 2026, Haka Auto menawarkan kemudahan kepemilikan mobil listrik dengan berbagai benefit yang dirancang untuk memberikan nilai jangka panjang bagi konsumen.

Program ini menjadi bagian dari komitmen BYD Haka dalam memperluas adopsi kendaraan listrik di Indonesia, seiring dengan semakin siapnya infrastruktur pendukung dan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap mobilitas yang lebih ramah lingkungan.

“Program ini kami susun agar konsumen tidak hanya mendapatkan harga menarik, tetapi juga nilai jangka panjang dari kepemilikan mobil listrik BYD,” ujar Bayu Marfiadi, Sales Support Manager PT Bumi Hijau Motor.

Beragam Keuntungan untuk Kepemilikan Jangka Panjang

Dalam sales program awal 2026 ini, BYD Haka menghadirkan berbagai keuntungan yang relevan dengan kebutuhan konsumen masa kini.

Salah satunya adalah Free Maintenance hingga 4 tahun atau 60.000 km, yang memberikan ketenangan dalam kepemilikan kendaraan listrik jangka panjang.

Selain itu, tersedia pula Free Insurance hingga 2 tahun untuk model tertentu, serta program trade-in dan trade-up dengan benefit menarik bagi konsumen yang ingin beralih dari kendaraan konvensional ke mobil listrik BYD.

Dari sisi pembiayaan, Haka Auto menghadirkan Low DP mulai 10% serta skema kredit dengan bunga ringan untuk model tertentu, sehingga kepemilikan mobil listrik BYD semakin mudah dijangkau oleh berbagai kalangan.

Pilihan Model Lengkap untuk Beragam Kebutuhan Sales program ini mencakup berbagai model unggulan BYD, mulai dari kendaraan keluarga, SUV modern, hingga sedan listrik berperforma tinggi.

Setiap model mendapatkan benefit yang disesuaikan dengan karakter masing-masing, memberikan fleksibilitas bagi konsumen dalam memilih kendaraan listrik sesuai kebutuhan mobilitas mereka.

“Saat ini adalah waktu yang tepat untuk beralih ke kendaraan listrik. Infrastruktur semakin siap, produknya semakin matang, dan dari sisi kepemilikan semakin rasional,” tutup Bayu.

Komitmen Haka Auto Perluasan Jaringan

Seiring dengan perpanjangan sales program ini, Haka Auto juga terus memperluas jaringan dealer dan layanan purna jual BYD di berbagai wilayah Indonesia.

Langkah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah, membuka peluang kerja, serta mempercepat pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik nasional.

Sebagai mega dealer resmi BYD dan Danza yang terus berkembang, Haka Auto berkomitmen menghadirkan kendaraan listrik berkualitas serta layanan terpadu bagi konsumen Indonesia. Saat ini, Haka Auto mengelola 2 outlet Danza dan 11 outlet BYD yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro12 Januari 2026 16:13
Ketua DPRD Rachmatika Dewi Terima BPJS Kesehatan, Dorong Pemerataan Layanan Kesehatan di Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi, menerima kunjungan Deputi Direksi Wilayah IX BPJS Kese...
Politik12 Januari 2026 13:03
Ketua DPRD Lutra Husain Dorong Percepatan Pembentukan Provinsi Luwu Raya
Pedomanrakyat.com, Lutra – Ketua DPRD Luwu Utara, Husain, mengajak masyarakat untuk mendukung dan mendoakan terwujudnya Provinsi Luwu Raya. Ajak...
Politik12 Januari 2026 12:52
Rakor Awal Tahun Pemkot Parepare, Tasming Hamid Tekankan Evaluasi Berkualitas dan Program Berdampak
Pedomanrakyat.com, Parepare – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, memimpin Rapat Koordinasi Awal Tahun dalam rangka Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan...
Metro12 Januari 2026 12:11
Musim Hujan, Komisi C DPRD Makassar Tekankan Penanganan Banjir Terpadu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi C DPRD Kota Makassar mendesak pemerintah kota mengambil langkah penanganan banjir yang terpadu, sistematis,...