Camat Tamalanrea Salman Tinjau Rumah Warga Terdampak Angin Kencang di Kelurahan Buntusu

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 04 Januari 2023 20:45

Camat Tamalanrea Salman Tinjau Rumah Warga Terdampak Angin Kencang di Kelurahan Buntusu

Pedomanrakyat.com, Makassar – Hujan dengan intensitas lebat disertai angin kencang, Rabu (4/1/2023) dini hari tadi.

Mengakibatkan beberapa rumah warga rusak di Kelurahan Buntusu, Kecamatan Tamalanrea, kota Makassar.

Bukan hanya itu, beberapa pohon di Jalan Kerukunan Timur, Kecamatan Tamalanrea, Makassar. Ikut tumbang akibat angin kencang dini hari tadi.

Olehnya itu, Camat Tamalanrea Andi Salman Baso, didampingi Lurah Buntusu Akmal, langsung menuju kelokasi.

“Adapun wilayah yang diterpa musibah angin kencang, yakni BTP blok H lama, BTP Kompleks Puskesmas Tamalanrea dan BTP Kompleks SD Inpres Tamalanrea 2,” tutur Camat Andi Baso.

Camat Tamalanrea Salman juga mengingatkan kepada warga agar tetap berhati-hati ditengah cuaca ekstrim yang sedang melanda Kota Makassar.

“Diharapkan warga saling membantu jika terjadi hal-hal yang merugikan akibat cuaca ekstrim dan berjanji akan sigap bilamana ada laporan warga,” terang Salman.

Sekadar tahu, Peristiwa yang terjadi pukul 07.00 Wita ini merusak beberapa atap rumah warga.

Meski demikian, Warga yang terdampak telah menerima bantuan langsung dari BPBD Kota Makassar.

Penulis : Andhyka

 Komentar

Berita Terbaru
Politik06 Oktober 2024 13:56
Fatmawati Disambut Hangat BKMT Wajo, Diharapkan Jadi Wakil Gubernur Perempuan Pertama Sulsel
Pedomanrakyat.com, Wajo – Calon wakil gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, disambut suasana hangat saat bertemu para anggota Badan Kontak Ma...
Politik06 Oktober 2024 13:50
Tasming Hamid Kukuhkan Bestie Milenial, Bukti Dukungan Kuat bagi Generasi Muda
Pedomanrakyat.com, Parepare – Dalam rangka memperkuat dukungan terhadap generasi milenial, Calon Wali Kota Parepare, Tasming Hamid (TSM), resmi ...
Politik06 Oktober 2024 13:46
La Tinro La Tunrung : Rekam Jejak Pembangunan Andi Sudirman Dirasakan Warga Enrekang
Pedomanrakyat.com, Enrekang- Politisi senior asal Sulsel, La Tinro La Tunrung turut hadir mendampingi calon Gubernur Sulsel nomor urut 02, Andi Sudirm...
Politik06 Oktober 2024 13:42
Warga Enrekang Akui Pembangunan Andi Sudirman Bawa Manfaat
Pedomanrakyat.com, Enrekang – Masyarakat Kabupaten Enrekang merasakan manfaat dari sejumlah pembangunan yang telah dilakukan Andi Sudirman Sulai...