Cerita Anies Baswedan Jadi ‘Tahanan Kota’ Saat Jabat Gubernur DKI

Nhico
Nhico

Sabtu, 25 Februari 2023 08:45

Cerita Anies Baswedan Jadi ‘Tahanan Kota’ Saat Jabat Gubernur DKI

Pedomanrakyat.com, jakarta – Anies Baswedan bercerita di kala dirinya menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Anies menyebut dirinya saat itu bagaikan tahanan kota lantaran sulit untuk pergi kemana-mana.

“4 bulan terakhir ini, setelah selesai tugas di Jakarta, kami banyak berkeliling. Tugas di Jakarta itu secara resmi namanya Gubernur, praktiknya tahanan kota. Karena tidak bisa pergi ke mana-mana,” kata Anies dalam sambutannya di Rakernas PKS 2023, Jumat (24/2/2023).

Anies menilai perjalanannya ke berbagai kota menemukan banyak aspirasi dari rakyat. Dari sanalah ia menilai perubahan mesti dilakukan demi menghadirkan keadilan.

“Dan dalam perjalanan kami merasakan artikulasi aspirasi masyarakat yg menginginkan adanya terus menerus perbaikan. Berkeliling mencermati, membaca situasi, mencoba sensitif pada perkembangan dan arah perjalanan ke depan,” tutur Anies.

“Dan dari perjalanan itu kami merasakan adanya keinginan yang kemudian kami tulis dalam sebuah kalimat keinginan untuk meluruskan jalan menghadirkan keadilan,” sambungnya.

Ia menyinggung kebersamaan dengan PKS 5 tahun lalu. Anies mengklaim keberagaman kian tumbuh di Ibu Kota, meski awalnya hal itu dipertanyakan.

“5 tahun yang lalu ketika perjalanan bersama PKS kami di Jakarta ketika memulai banyak suara yang mempertanyakan apakah keragaman yang ada di kota ini akan bisa dijaga, apakah keragaman yang ada di kota ini bisa tetap hidup?” tanya Anies.

“Dan 5 tahun kemarin kita sama-sama membuktikan bukan hanya terjaga, tumbuh besar dalam suasana aman dan terjaga suasana kebhinekaan terbingkai dalam kesatuan. Kebhinekaan adalah karunia Allah, tapi kesatuan adalah ikhtiar kita dan di Jakarta ikhtiar itu kita wujudkan bersama,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 23:32
Jepang Siapkan Reform Imigrasi, Sulsel Siapkan Talenta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menerima audiensi Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, ...
Metro05 November 2025 22:40
Melinda Aksa: Lansia Adalah Sumber Inspirasi dan Pilar Keluarga Tangguh
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, mengajak kader PKK kecamatan dan kelurahan untuk terus berperan aktif da...
Metro05 November 2025 22:20
Sekda Sulsel Terima Tim Bank Dunia Bahas Pembiayaan Infrastruktur Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima kunjungan audiensi dari tim Bank Dunia (World Ba...
Daerah05 November 2025 21:39
Capaian UHC Pinrang Jadi Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Daerah terhadap Kesehatan Warga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Komitmen Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang ad...