Dapat Nomor Urut 1, Pasangan Maiki: Sesuai Angka di Hati Kami

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 23 September 2024 22:40

Muzayyin-Ikhsan Hamid
Muzayyin-Ikhsan Hamid

Pedomanrakyat.com, Sinjai – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sinjai Resmi menetapkan nomor urut pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Sinjai.

Penetapan nomor urut Paslon tersebut, setelah Rapat Pleno terbuka pencabutan nomor urut, di halaman kantor KPU Sinjai, Senin (23/9/2024).

Dimana, dari tahapan itu, pasangan Muzayyin Arif-And Ikhsan Hamid (Maiki) mendapatkan nomor urut 1, Ratnawati-Mahyanto 2, Nursanti-Lukman 3, dan Andi Kartini Ottong-Muzakkir 4.

Muzayyin Arif meniturkan bahwa, nomor urur 1 ini sudah menjadi keyakinan sejak awal. Sebab sejak mulai melakukan sosialisasi, pasangan Maiki sudah memakai slogan “Bersatu Membangun Bumi Panrita Kitta”.

Bahkan kata dia, beberapa spanduk, banner, hingga baliho dengan slogan itu masih ada sampai sekarang.

“Nomor 1 itu adalah anugerah dari Allah yang sangat disyukuri. Alhamdulillah dan tidak ada yang kebetulan, itu sesuai dengan angka di hati kami sejak beberapa hari ini,” jelas Muzayyin.

Mantan Wakil Ketua DPRD Sulsel ini menuturkan bahwa semangat bersatu memang paling tepat digaungkan di Sinjai saat ini. Sebab hanya dengan bersatu, perubahan bisa diwujudkan.

“Kami mengikuti kontestasi pilkada ini bukan tanpa alasan. Kami merasa terpanggil sebagai generasi tanah leluhur ini, orang tua kami adalah tokoh-tokoh di daerah ini. Kami ingin berkontribusi untuk membantu kehidupan masyarakat yang lebih baik,” jelasnya.

Politisi Partai PKS ini juga meminta doa restu, dukungan dan bantuan masyarakat Sinjai. Usai ditetapkan dan mendapat nomor urut di Pilkada Sinjai.

“Maiki masseddi. Kita bangun Sinjai yang makessing na mabbarakka,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro24 April 2025 10:16
Pejabat Eselon II Pemkot Makassar Jalani Tahapan Job Fit
Pedomanrakyat.com, Makassar – Terdapat 34 pejabat eselon II lingkup Pemerintah Kota Makassar tengah mengikuti tahaoan job fit yang digelar di Ho...
Metro24 April 2025 00:48
Menekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah Mustika Ilham: Ini Masa Depan Kota
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Harsya, dalam...
Ekonomi24 April 2025 00:07
Permuda Supporter PSM, Cahaya Bone Siapkan Layanan Shuttle Bus Langsung ke Stadion BJ Habibie
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dalam rangka mendukung laga seru antara PSM Makassar melawan Bali United yang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibi...
Daerah23 April 2025 23:44
Hadir Via Zoom, Bupati Jeneponto Paris Ikut Tanam Padi Serentak 14 Provinsi Bersama Presiden RI
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Bupati Jeneponto, Bapak H. Paris Yasir, S.E., M.M., menghadiri kegiatan Gerakan Menanam Padi Serentak yang dilaksanak...