Dapat Oleh-oleh dari Mendiang Eril, Nabila Ishma Tak Menyangka: Pinginnya Dia Ngasih Langsung

Nhico
Nhico

Minggu, 07 Agustus 2022 13:10

Nabila Ishma Tak Menyangka Dapat Kiriman Oleh-oleh dari Mendiang Eril.(F-INT)
Nabila Ishma Tak Menyangka Dapat Kiriman Oleh-oleh dari Mendiang Eril.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Putra Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz, raganya boleh telah tiada.

Namun, masih saja dia memberikan kejutan yang membahagiakan kekasihnya, Nabila Ishma.

3 bulan berlalu setelah Emmeril Khan Mumtadz meninggal dunia karena tenggelam dan hanyut di sungai Aare, Swiss. Ternyata, sebelum meninggal dunia, pria yang akrab disapa eril itu sudah membelikan dan mempersiapkan oleh-oleh untuk Nabila Ishma.

“Hari ini @camilliazr chat, katanya dia nemuin satu oleh-oleh lagi dari Eril. Dan tiba-tiba ada yang kirim barang ke rumah katanya dari Eril. Ternyata isinya tas secantik ini,” tulis Nabila Ishma di Instagram Story peribadinya.

eril-untuk-nabila-ishma-instagramatnabilaishma.jpg" alt="" width="970" height="544" />

“Dulu eril pernah tanya, kalau aku punya banyak uang pengen ngoleksi apa. Aku bilang pengen koleksi tas. Respon dia waktu itu bilang “dasar kamu kaya ibu-ibu sosialita” tapi taunya kamu malah ngasih aku banyak tas a padahal kamu selalu protes tiap aku beli tas baru,” kenang Nabila Ishma.

Nabila Ishma menceritakan dirinya sebenarnya hanya meminta oleh-oleh cokelat dari setiap kota yang dikunjungi Eril. Itu karena Nabila sangat menyukai cokelat.

Nabila Ishma tak menyangka ternyata Eril menepati janjinya. Meski oleh-oleh tersebut tak langsung diberikan ole Eril. Tak dipungkiri, tersirat Nabila Ishma berharap Eril yang memberikan langsung oleh-oleh tersebut.

“Sebenernya aku cuma nitip oleh-oleh coklat dari setiap kota yang A Eril datengin karena aku suka banget coklat. Tapi ternyata dia gak cuma bawa coklat doang. Lebih pengen lagi kalau oleh-olehnya dia yang ngasih langsung,” tulis Nabila Ishma.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro22 Desember 2024 17:44
Politik Kemanusiaan, Legislator NasDem Mahmud Beri Bantuan Korban Banjir Kodam 3 Katimbang Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari Fraksi NasDem, Doktor Mahmud, memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir...
Daerah22 Desember 2024 17:20
Pj Gubernur dan Bupati Pantau Kondisi Banjir Pangkep
Pedomanrakyat.com, PANGKEP- Pj Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, bersama bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) meninjau langsung kond...
Daerah21 Desember 2024 17:53
Syaharuddin Alrif Kunjungi BPJS Kesehatan Bahas Program Kesehatan Gratis untuk Masyarakat Sidrap
Pedomanrakyat. com, Makassar – Bupati Sidrap terpilih, Syaharuddin Alrif, melakukan kunjungan ke kantor BPJS Kesehatan RI pada Kamis (20/12/2024...
Edukasi21 Desember 2024 16:38
Sekolah Islam Athirah Gelar AHCA, Beri Penghargaan ke Guru dan Karyawan Terbaik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekolah Islam Athirah kembali memberikan penghargaan kepada guru dan karyawan berprestasi. Penghargaan itu diumumk...