Demo Tolak BBM Naik, Polda Metro Turunkan 6.142 Personel

Editor
Editor

Kamis, 15 September 2022 12:22

Polda Metro Turunkan 6.142 Personel Jaga Demo BMM se-Jadetabek.(F-INT)
Polda Metro Turunkan 6.142 Personel Jaga Demo BMM se-Jadetabek.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Depok – Demo penolakan BBM tersebar di 6 titik di wilayah Jakarta, Depok dan Bekasi.

Polda Metro Jaya menurunkan 6.142 personel untuk menjaga dan mengawal demo tersebut.

Polda Metro Jaya mengantisipasi adanya demo dengan mengerahkan 6.142 personel untuk mengawal dan menjaga demo,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan dalam keterangannya, Kamis (15/9/2022).

Ribuan personel itu nantinya bakal disebar di enam titik demo di Jakarta, Bekasi, dan Depok. Massa demo bakal diikuti mayoritas oleh elemen mahasiswa.

Zulpan mengatakan setidaknya ada enam titik lokasi demo. Titik-titik itu tersebar mulai di Patung Kuda, gedung DPR/MPR, gedung DPRD Kota Depok, DPRD Kota Bekasi, Pemkot Bekasi, hingga Pemkab Bekasi.

Zulpan mengatakan Polda Metro Jaya akan memberikan pelayanan dan pengamanan selama pelaksanaan demo berlangsung. Namun, pihak kepolisian turut meminta peserta aksi untuk tetap mengikuti aturan yang berlaku.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 23:32
Jepang Siapkan Reform Imigrasi, Sulsel Siapkan Talenta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menerima audiensi Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, ...
Metro05 November 2025 22:40
Melinda Aksa: Lansia Adalah Sumber Inspirasi dan Pilar Keluarga Tangguh
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, mengajak kader PKK kecamatan dan kelurahan untuk terus berperan aktif da...
Metro05 November 2025 22:20
Sekda Sulsel Terima Tim Bank Dunia Bahas Pembiayaan Infrastruktur Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima kunjungan audiensi dari tim Bank Dunia (World Ba...
Daerah05 November 2025 21:39
Capaian UHC Pinrang Jadi Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Daerah terhadap Kesehatan Warga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Komitmen Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang ad...