Dengan Ucapan Bismillah, Rusdi Masse Pakaikan Jaket NasDem Istri Sekda Palopo

Jennaroka
Jennaroka

Kamis, 01 Juli 2021 23:19

Dengan Ucapan Bismillah, Rusdi Masse Pakaikan Jaket NasDem Istri Sekda Palopo

Pedoman Rakyat, Palopo – Partai NasDem Sulsel benar-benar bak magnet. Satu persatu tokoh masyarakat bergabung. Terbaru adalah, Isnada Hikma Firmansyah.

Yang tak lain adalah istri dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palopo, Firmansyah.

Bahkan Ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse langsung yang memakaikan Isnada jaket Partai NasDem.

“Dengan ucapan bismillahirahmanirahim, malam ini kita NasDem-kan ibu Sekda Palopo,” kata RMS, sapaan karib Rusdi Masse di Aula Bukit Kambo, Palopo, Kamis (1/7/2021).

“Selamat bergabung dan memperkuat NasDem di Kota Palopo,” sambung wakil Ketua Banggar DPR RI itu.

Saat me-NasDem-kan Isnada, Rusdi Masse ditemani Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif. Ada juga Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW NasDem Sulsel Mustaqim Musma.

(Istri Sekda Kota Palopo, Isnada Hikma Firmansyah resmi gabung Partai NasDem)

Serta Fungsionaris Partai NasDem Muhammad Surya, Ketua Liga Mahasiswa NasDem Sulsel Syamsir, dan anggota DPRD Makassar Supratman alias Supra.

Sebelumnya, RMS bersilaturahmi dengan kader Partai Nasdem Kota Palopo. Ia juga dijadwalkan hadir pada perayaan Hari Jadi Kota Palopo, 2 Juli 2021 besok.

Partai Nasdem adalah partai pemenang kedua pemilu legislatif 2019 di Sulsel. Nasdem mengontrol 12 kursi DPRD Sulsel, ditambah 4 kursi DPR RI.

“Kami datang untuk menghadiri perayaan hari jadi Kota Palopo sekaligus silaturahmi dengan kader Partai NasDem yang ada di sini,” singkat Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW NasDem Sulsel Mustaqim Musma.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro23 November 2024 20:15
Pjs Wali Kota Arwin Azis Tekankan Profesionalisme dan Integritas kepada 1.877 Pengawas TPS se-Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, mengimbau seluruh Pengawas Tempat Pemungutan Suara (...
Artikel23 November 2024 20:12
GOR Sudiang Jadi Lautan Manusia, Massa Kampanye Andalan Hati Jauh Lebih Banyak dari Kampanye DIA
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Ru...
Politik23 November 2024 19:40
KPU Sulsel Akan Bersihkan Seluruh Alat Peraga Kampanye Paslon, Dimulai Malam Ini
Pedomanrakyat.com, Makassar – KPU Sulsel menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pembersihan Alat Peraga Kampanye (APK) Pemilihan Gubernur dan Waki...
Daerah23 November 2024 19:35
CRC: Tasming Hamid-Hermanto Memimpin Elektabilitas Pilwalkot Parepare
Pedomanrakyat.com, Parepare – Hasil survei terbaru dari Celebes Research Center (CRC) menunjukkan pasangan Tasming Hamid-Hermanto memimpin dalam ele...