Dengar Saran None, Paket Danny-Maqbul Sudah Daftar ke KPU Makassar

Editor
Editor

Minggu, 19 Januari 2020 04:02

Dengar Saran None, Paket Danny-Maqbul Sudah Daftar ke KPU Makassar

Pedoman Rakyat, Makassar – Nama Maqbul Halim dimasukkan sebagai bakal calon wakil wali kota Makassar mendampingi Moh Ramdhan Pomanto.

Nama keduanya sudah sampai ke KPU Makassar. Mereka akan menempuh jalur perseorangan.

Rizal, salah seorang tim suksesnya, yang ke KPU menyerahkan surat mandat yang telah ditandatangani Danny bersama calon pasangannya yakni Maqbul Halim ke komisioner KPU Makassar Bidang Teknis Penyelenggara, Gunawan Mashar, Sabtu (18/1/2020).

Foto : Irman Yasin Limpo salam Komando dengan Danny Pomanto beberapa Waktu lalu

Menurut Gunawan, surat mandat ini merupakan syarat bagi bakal calon untuk mendapatkan user aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU.

Danny dipaketkan dengan Maqbul sebenarnya juga pernah disarankan oleh Irman Yasin Limpo. None yang juga merupakan bakal calon itu sejak awal menilai Maqbul pilihan tepat dengan Danny.

Irman Yasin Limpo

“Jadi saya cenderung melihat Danny lebih cocok berpasangan dengan Maqbul, dibanding berpasangan dengan saya,” ucap None saat menanggapi isu dirinya bakal berpasangannya Danny berdasarkan postingan yang diunggah RMS di akun Instagram pribadinya.(zul)

 Komentar

Berita Terbaru
Politik08 Februari 2025 18:15
Konsolidasi NasDem Sulsel, Perkuat Sinergi Legislatif dan Eksekutif Menyambut Tantangan Politik 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan menggelar rapat konsolidasi dan pendidikan politik, be...
Politik08 Februari 2025 17:15
BMI Makassar Laksanakan Gerakan Penghijauan, Target Tanam 520 Pohon dan Sasar Seluruh Kecamatan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Banteng Muda Indonesia (BMI) Kota Makassar melaksanakan Gerakan Penghijauan dengan menanam pohon di beberapa wilay...
Politik08 Februari 2025 17:01
Legislator Makassar Odhika Ikut Bimtek Fraksi NasDem Se-Sulsel, Sebut Sebagai Ajang Konsolidasi Kader
Pedomanrakyat.com, Makassar – Partai Nasdem terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat struktur internal partai dengan menggelar bimbingan t...
Daerah07 Februari 2025 23:42
Pj Bupati Sidrap Idham Kadir Ajak Masyarakat Meriahkan Car Free Day
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Penjabat Bupati Sidrap, Idham Kadir Dalle, mengajak seluruh lapisan masyarakat menghadiri Car Free Day setiap hari A...