Pedoman Rakyat – Sebuah mobil sedan menabrak salah satu pintu masuk Masjidil Haram di Makkah, Arab Saudi, pada Jumat (30/10/2020).
Untungnya, kejadian mengejutkan itu tidak menyebabkan korban atau kerusakan berat di masjid suci umat Muslim tersebut.
Peristiwa ini terekam dalam sebuah video yang akhirnya beredar luas ke media sosial
Baca Juga :
Menurut keterangan juru bicara resmi Makramah Al Mukarah yang dilansir media, mobil sedan menghantam pintu masuk 89, yang terletak di area selatan Masjidil Haram. Benturan yang terjadi menyebabkan pintu rusak dan membuat mobil pelaku tersangkut.
Insiden mobil menabrak Masjidil Haram terjadi saat Arab Saudi baru mulai membuka kembali ibadah umrah, yang sempat ditutup selama beberapa bulan karena pandemi.
Pembukaan umrah dilakukan secara bertahap dengan kuota jamaah yang dibatasi setiap harinya.
Sejauh ini belum diketahui motif pelaku melakukan aksinya. Pintu 89 adalah salah satu dari 93 pintu yang dimiliki Masjidil Haram, menurut peta yang diterbitkan oleh Kerajaan Arab Saudi.
Masjid suci umat Muslim itu memiliki empat gerbang utama, yaitu:
1. King Fahad Gate
2. King Abdul Aziz Gate
3. Fateh Gate
4. King Abdullah Gate
Selain itu, terdapat juga pintu umrah, atau Umrah Gate, yang terletak di antara gerbang King Fahad dan King Abdullah. Gerbang dan pintu-pintu ini mengelilingi Kakbah yang terletak di dalam Masjidil Haram. (zeg)
Komentar