Dewas KPK Sebut Firli Tak Cukup Bukti Langgar Etik di Dokumen ESDM Bocor

Nhico
Nhico

Senin, 19 Juni 2023 17:26

Firli Bahuri. (F-INT)
Firli Bahuri. (F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Dewan Pengawas (Dewas) KPK menyatakan laporan dugaan pelanggaran kode etik Ketua KPK Firli Bahuri terkait kebocoran dokumen penyelidikan di Kementerian ESDM tak cukup bukti.

Karena itu, laporan tak dilanjutkan ke sidang etik.

Adapun laporan dugaan pelanggaran kode etik itu dilayangkan Brigjen Endar Priantoro dan enam belas pihak lainnya.

“Dewan Pengawas KPK memutuskan bahwa laporan saudara Endar Priantoro dan 16 pelapor lainnya yang menyatakan saudara Firli Bahuri melakukan kode etik membocorkan tentang membocorkan rahasia negara adalah tidak terdapat cukup bukti untuk dilakukan ke sidang etik,” ujar Ketua Dewan Pengawas KPK Tumpak Hatorangan Panggabean dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (19/6).

Firli sebelumnya dilaporkan melanggar kode etik karena diduga membocorkan dokumen hasil penyelidikan KPK di Kementerian ESDM.

Dokumen dimaksud diduga memuat kasus dugaan korupsi terkait pemberian izin usaha pertambangan (IUP) di Kementerian ESDM.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik04 Oktober 2024 21:21
Tasming-Hermanto Disambut Meriah Warga Tiro Sompe, Janjikan Pemerataan Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Parepre – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare, Tasming Hamid dan Hermanto (TSM-MO), kembali menunjukkan kedekatan mereka...
Politik04 Oktober 2024 21:17
Blusukan Tasming-Hermanto, Om Semmi: Malu Kita Kalo TSM Kalah di Kampis
Pedomanrakyat.com, Parepare- Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Tasming Hamid dan Hermanto (TSM MO) melanjutkan kampanye blusukan di Pilkada...
Politik04 Oktober 2024 20:56
Andalan Hati Menyapa di Makassar, Fatmawati: Kami Siap Lanjutkan Sulsel Maju dan Berkarakter
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, mendapat sambutan hangat ribuan warga dari berbagai kecamatan...
Politik04 Oktober 2024 20:30
Warga Butung Makassar Peragakan Coblos Nomor 2 Saat Hadiri Kampanye Rezki
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kandidat Wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi terus mengajak dan mengedukasi warga agar tidak menyia-nyi...