Diduga Kosleting Listrik, 2 Rumah Ludes Terbakar di Barombong Makassar

Nhico
Nhico

Selasa, 15 Agustus 2023 23:02

Diduga Kosleting Listrik, 2 Rumah Ludes Terbakar di Barombong Makassar

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dua rumah ludes terbakar di RT 04 Bandanga, RW 06 Kaccia, Kelurahan Barombong, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Selasa (15/8/2023) malam.

Kebakaran yang menghanguskan dua rumah panggung itu, sempat membuat panik warga sekitar.

Warga sempat berjibaku memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Namun, rumah yang didominasi material kayu membuat api tidak kunjung padam.

Beruntung, lima armada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar sigap tiba di lokasi hingga kebakaran tidak meluas ke rumah lainnya.

Danru 5 Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, Rusli mengatakan, petugasnya sempat kesulitan mengakses titik api karena jalan yang sempit.

“Beruntung dua unit mobil pemadam berukuran kecil bisa masuk ke lokasi titik api,” kata Rusli ditemui di lokasi.

“Smentara tiga mobil besar yang berada di jalan sejauh 200 meter bisa menyuplai air menggunakan selang panjang,” sambungnya.

Dalam insiden itu, pemilik rumah tidak sempat menyelamatkan barang berharga miliknya.

“Dua rumah itu semua ludes terbakar dan tidak ada yang bisa diselamatkan,” bebernya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah14 Maret 2025 14:43
Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg Buka IGE dan Lomba Berhitung Cepat UCMAS
Pedomanrakyat.com, Tana Toraja – Ratusan anak sekolah antusias mengikuti Internasional Grading Examination (IGE) dan Lomba Berhitung Cepat (Tora...
Ekonomi14 Maret 2025 14:31
Pj Sekda Irwan Adnan Instruksikan Segerakan Pembayaran THR ASN Pemkot Makassar 100 Persen
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Makassar, Irwan Adnan, menginstruksikan agar pembayaran Tunjangan Hari ...
Metro14 Maret 2025 14:27
Matangkan IPAL Losari, Wali Kota Makassar Munafri Kaji Mekanisme Pengelolaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Sela...
Daerah14 Maret 2025 13:33
6 Rumah Warga Ludes Terbakar di Luwu, Bupatu Patahudding Turun Bawa Bantuan
Pedomanrakyat.com, Luwu – Setelah mendapat laporan terkait musibah kebakaran yang menimpa warga di Kecamatan Suli Barat, Bupati Luwu, H. Patahud...