Dimutilasi Mantan Suami, Kepala Abby Choi Ditemukan dalam Panci Berisi Sup

Nhico
Nhico

Senin, 27 Februari 2023 17:44

Dimutilasi Mantan Suami, Kepala Abby Choi Ditemukan dalam Panci Berisi Sup

Pedomanrakyat.com, Hong Kong Polisi telah menemukan kepala Abby Choi, model Hong Kong yang dimutilasi mantan suaminya dan keluarga sang mantan.

Kepala Abby Choi ditemukan di salah satu panci berisi sup.

Dilansir The Star, Minggu (27/2/2023), polisi mengkonfirmasi bahwa di dalam salah satu dari dua panci yang berisi sup dan bagian tubuh manusia, mereka menemukan kepala dan tulang rusuk atau iga Abby Choi.

Panci berisi sup itu ditemukan polisi di dalam kontrakan di Distrik Tai Po, yang diyakini sebagai tempat untuk memutilasi sosialita Hong Kong itu.

Kedua panci itu hampir penuh terisi sup dan daging cincang yang diyakini merupakan daging manusia. Ada juga wortel dan lobak hijau di dalamnya.

Panci itu dibawa ke kamar mayat pada hari Sabtu (25/2). Pada Minggu (26/2), ahli forensik mulai memeriksa isinya.

Saat itulah mereka menemukan kepala dan tulang rusuk, dan tampaknya seseorang telah mencoba untuk memukul kepala tersebut.

Polisi terus mencari bagian tubuh yang masih hilang, termasuk tangan dan tubuhnya.

Bagian tubuh wanita berusia 28 tahun itu – kakinya ditemukan di dalam lemari es – ditemukan pada hari Jumat di sebuah kontrakan di Tai Po.

Alat pengiris daging, gergaji listrik, palu, pelindung wajah, dan jas hujan hitam juga ditemukan di tempat kejadian.

Empat orang telah ditangkap dan didakwa melakukan pembunuhan. Keempatnya yakni Alex Kwong yang merupakan mantan suami Abby Choi, mantan ayah mertua, mantan ibu mertua, dan mantan kakak iparnya. Mantan ayah mertua Abby Choi diyakini sebagai dalang rencana pembunuhan.

Pembunuhan ini diduga dilatarbelakangi persoalan aset.

Abby Choi dilaporkan berencana menjual apartemen mewahnya di Kadoorie Hill di Ho Man Tin yang dibelinya atas nama mantan ayah mertuanya.

Apartemen mewah ini ditinggali mantan suami dan mantan mertuanya.

Abby Choi disebut telah berjanji untuk memindahkan mantan suaminya dan anggota keluarganya di tempat lain. Namun, langkah itu memicu debat sengit dengan mantan ayah mertua.

Abby Choi dilaporkan masih membiayai mantan suami dan keluarga sang mantan meski telah bercerai. Abby Choi dan Alex Kwong memiliki dua anak dari pernikahan mereka.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro13 Desember 2024 18:53
Ketua DPRD Sulsel Rachmatika Dewi Dukung Peningkatan Kualitas Layanan Publik yang Lebih Transparan-Akuntabel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Sulawesi Selatan, drg. Andi Rachmatika Dewi menghadiri Penyerahan Penghargaan dan Rapor Hasil Penilaian...
Metro13 Desember 2024 17:54
Kunjungi PT HNAI di Bantaeng, Muhamamd Sadar Tanyakan Persoalan Limbah hingga Penggunaan Air Tanah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Sulawesi Selatan membidangi Pembangunan, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Bantaeng, Sulsel, Ka...
Daerah13 Desember 2024 16:31
Reses Perdana, Anggota DPR RI dari NasDem Achmad Daeng Se’re Sasar Takalar, Fokus Kembangkan UMKM
Pedomanrakyat. com, Takalar – Anggota DPR RI Dapil Sulsel 1 dari Partai Nasdem, H. Achmad Daeng Se’Re menggelar kegiatan reses perdana usa...
Daerah12 Desember 2024 21:38
Opini: BerAMAL Jadi Tonggak Baru Pemerintahan Bone
Pedomanrakyat.com, Bone – Terpilihnya H. ANDI ASMAN SULAIMAN, S. Sos., MM.dan Andi Akmal Pasluddin menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bone Sulawesi...