Diselingkuhi hingga Mengalami KDRT, Suami Selebgram Meylisa Zaara Ternyata Gay: Chat Mesra dengan Pria-Suka Tidur di Ruang Tamu

Nhico
Nhico

Senin, 17 Juli 2023 16:11

Meylisa Zaara.(F-INT)
Meylisa Zaara.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Konflik dalam rumah tangga selebgram Meylisa Zaara dan suaminya, Rizka Khoirul Atok, telah menggemparkan publik.

Meylisa Zaara mengungkapkan bahwa suaminya telah berselingkuh dengan orang lain, namun yang lebih mengejutkan adalah selingkuhannya bukan dengan seorang wanita, melainkan dengan seorang pria.

Kabar ini benar-benar menghebohkan publik. Bahkan Meylisa Zaara sendiri tidak pernah menduga bahwa suaminya akan mengkhianatinya dengan seorang pria.

“Kasus ini diluar nalar ya, nggak nyangka, ternyata orang yang selama ini aku sayangi, cintai seperti itu,” ucap Meylisa Zaara dikutip hari Senin (17/7/2023).

Awalnya, Meylisa tidak percaya bahwa suaminya mampu melakukan hal tersebut. Namun, ia menemukan bukti chat mesra antara suaminya dan selingkuhannya, bahkan kepergok saat mereka janjian untuk check-in di sebuah hotel.

Namun, Meylisa Zaara sebenarnya sudah merasakan kecurigaan karena sikap suaminya yang berubah drastis setelah menikah.

“Aku mulai curiga, masa setelah menikah dia berubah seperti itu. Setelah menikah, dia terlihat egois, pergi sendiri, bahkan keluar kota sendiri,” tutur Meylisa.

Meylisa Zaara juga mengungkapkan bahwa suaminya merasa risih ketika berada di dekatnya. Rizka Atok bahkan marah saat Meylisa mencoba menyentuhnya dan memilih untuk tidur di ruang tamu.

Perempuan berusia 31 tahun ini juga menyebutkan bahwa suaminya menginginkan kamar sendiri.

“Iya, sering banget. Dia merasa risih, seperti ‘sana, sana, risih’. Seperti tidak ada harganya, dia juga sering mengatakan ingin memiliki kamar sendiri. Jika aku menyentuhnya, dia marah dan tidur di ruang tamu,” jelasnya.

Meylisa Zaara langsung mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya di Pengadilan Agama Jawa Tulungagung, Jawa Timur setelah mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dan ketahuan berselingkuh.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 September 2024 01:18
Pemkab Barru Gelar Doa dan Zikir Bersama Sambut Tahun Baru Islam 1446 H
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru, Suardi Saleh bersama Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Barru Ulfah Nurul Huda Suardi mengadakan zikir dan Doa...
Berita21 September 2024 00:29
Bongkar Kasus Narkoba di Barru, 4 Polisi Terima Penghargaan di HUT Bhayangkara ke-78
Pedomanrakyat.com, Barru – Security Kantor KPU Kabupaten Barru, Muliadi terima penghargaan pada momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangk...
Politik20 September 2024 22:28
Malam-malam, Rezki Lutfi Blusukan-Sapa Pelaku UMKM di Kawasan Kuliner Pasar Cidu Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wisata Street Food atau dikenal wisata kuliner Pasar Cidu di Jalan Tinumbu, Kecamatan Ujung Tanah mendadak riuh ke...
Politik20 September 2024 19:53
Hari Kedua Sespim Perubahan di Malino, Cak Imin Harap Integritas dan Mentalitas Harus Baik
Pedomanrakyat.com, Gowa – Hari kedua Sekolah Pemimpin Perubahan (Sespim) Zona VII Sulawesi dan Papua di Malino dihadiri Ketua Umum DPP PKB Muhai...