Dispar Makassar Gelar Kegiatan Fasilitasi Kekayaan Intelektual

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Selasa, 07 Juni 2022 15:03

Dispar Makassar Gelar Kegiatan Fasilitasi Kekayaan Intelektual

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Makassar Mengadakan Kegiatan Fasilitasi Kekayaan Intelektual, di Hotel Golden Tulip Essential Makassar, Selasa, (7/6/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan Dispar ini mengangkat tema “Sosialisasi Perolehan Hak Merk dan Hak Cipta untuk Para Pelaku Ekonomi Kreatif Kota Makassar”.

Kepala Dispar Makassar, Moh Roem mengatakan bahwa, kegiatan ini bertujuan agar para pelaku ekonomi kreatif memahami tentang pentingnya Kekayaan Intelektual dan memfasilitasi pendaftaran Kekayaan Intelektual para pelaku ekonomi kreatif di Kota Makassar

Menurut Roem, hal ini senantiasa dilaksanakan untuk menghargai dan melindungi suatu karya intelektual produk dengan hak merek dan karya yang memiliki hak cipta.

“Serta memacu inovasi dan kreativitas pelaku ekonomi kreatif agar memiliki keunikan sendiri dan berbeda dengan produk yang lain hingga berdaya saing di pasar domestik maupun global,” kata Roem.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kakanwil Kemenkumham SulSel, Kadiv Yankum dan HAM Kanwil Kemenkumham SulSel dan Kabid Pelayanan Hukum kanwil Kemenkumham SulSel sebagai pembicara.

 Komentar

Berita Terbaru
Olahraga14 Maret 2025 23:37
Erick Thohir: Joey, Dean, dan Emil Siap Berikan yang Terbaik Bagi Indonesia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan bahwa PSSI telah resmi menerima surat Eligibility to Play for Representati...
Daerah14 Maret 2025 23:13
Bupati Pinrang Ajak Masyarakat Bersatu-Doakan Kelancaran Program Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos., bersama masyarakat Karangan Barat, Kelurahan Padaidi, Kecamatan Mattiro Bulu...
Nasional14 Maret 2025 22:34
Legislator NasDem Teguh Iswara Ingatkan Kesiapsiagaan Infrastruktur Hadapi Mudik Lebaran
Pedomanrakyat.com, Bandung – Anggota Komisi V DPR RI Teguh Iswara Suardi menyoroti aspek krusial untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjal...
Daerah14 Maret 2025 22:10
Irwan Bachri Syam Soroti Desain Atap Islamic Center Lutim, Instruksikan Perbaikan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, Jumat (14/03/2025), meninjau langsung perkembangan pembangunan Islamic Cente...