Dispar Makassar Perkuat Potensi MICE Kota Makassar Melalui MICE EXPO Makassar 2023

Nhico
Nhico

Sabtu, 25 November 2023 22:11

Dispar Makassar Perkuat Potensi MICE Kota Makassar Melalui MICE EXPO Makassar 2023

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dalam upaya mengangkat potensi Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) di Kota Makassar, Dinas Pariwisata menggelar MICE EXPO MAKASSAR 2023.

Acara ini mendapatkan dukungan kuat dari 38 Hotel dan Wedding Organizer Kota Makassar yang turut berpartisipasi dan aktif dalam kegiatan promosi.

MICE EXPO MAKASSAR 2023, yang berlangsung selama dua hari di New Trans Studio Mall Makassar pada tanggal 25-26 November 2023, diawali dengan meriahnya Opening Ceremony.

Perwakilan dari Bappeda Kota Makassar, Ketua PHRI Sulsel, Anggiat Sinaga, perwakilan ASITA Sulsel, Ketua PHRI Kota Makassar, Kwandi Salim, serta 14 General Manager Hotel se Kota Makassar turut hadir dalam acara pembukaan.

Tujuan utama dari MICE EXPO MAKASSAR 2023 adalah mempertemukan langsung para pelaku industri MICE di Kota Makassar dengan para calon konsumen.

Ketua PHRI Sulsel, Anggiat Sinaga, menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kota Makassar.

“Khususnya Dinas Pariwisata, yang terus berkomitmen sebagai fasilitator bagi perkembangan industri pariwisata di Kota Makassar,” katanya.

Didampingi Kepala Bidang Promosi dan Pemasaran, Yulianti, Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem, hadir dan membuka secara resmi kegiatan MICE EXPO Makassar 2023.

Ia menyatakan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan pelaku industri untuk mengangkat Kota Makassar sebagai destinasi MICE yang berkualitas.

“MICE EXPO MAKASSAR 2023 diharapkan tidak hanya menjadi platform untuk promosi dan pertemuan bisnis, tetapi juga meningkatkan kualitas penyelenggaraan acara MICE di Kota Makassar,” paparnya.

Dengan melibatkan berbagai pihak terkait, acara ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi perkembangan industri MICE di Kota Makassar.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah18 April 2025 21:11
Temu Pendidik Digelar di Sidrap, Fokus Wujudkan Pendidikan Unggul
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Aula Kompleks SKPD Sidrap dipadati ratusan pendidik dari berbagai penjuru kabupaten Kamis (17/4/2025). Mereka berkum...
Daerah18 April 2025 20:09
Resmi Dibuka, Xplore Butta Turatea IOF Pengcab Jeneponto Meriahkan Hari Jadi Ke-162
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Bertempat di Lapangan Pasamaturukang, event otomotif penuh tantangan bertajuk Xplore Butta Turatea IOF Pengcab Jenepo...
Metro18 April 2025 19:14
Aliyah Mustika Ilham dan ASITA Sulsel Pererat Ukhuwah Lewat Halal Bi Halal
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menggelar acara Halal Bi Halal bersama pengurus dan anggota DPD ...
Daerah18 April 2025 18:08
Hadiri Rakor Pemprov Sulsel, Paris Yasir Singgung Optimalisasi Sistem Pengairan dan Swasembada Pangan
Pedomanrakyat.com. Makassar – Bupati Jeneponto H. Paris Yasir menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Optimalisasi Sistem Pengairan Pertanian yang dipim...