Ditanya Kapan Pensiun, Marc Marquez Malah Singgung Rossi

Nhico
Nhico

Minggu, 17 September 2023 14:13

Ditanya Kapan Pensiun, Marc Marquez Malah Singgung Rossi

Pedomanrakyat.com, Spanyol- Pebalap Honda asal Spanyol, Marc Marquez kembali menyindir mantan rivalnya di MotoGP, Valentino Rossi.

Menurut Marquez, di penghujung kariernya, Rossi tampil buruk namun ngotot balapan dan berulang kali menunda pensiun.

Disitat dari Marca, pernyataan tersebut bermula dari pertanyaan ‘kapan pensiun?’ yang dialamatkan ke Marquez.

Bukannya dijawab dengan angka, dia justru membahas masa-masa suram yang dialami Rossi menjelang pensiun dari MotoGP.

“Kapan waktu ideal untuk pensiun? Dalam empat tahun terakhir saya ingin menganalisis Rossi. Dia itu (pernah) juara dunia, tapi terjebak selama empat musim dengan finis di urutan 10-15,” ujar Marquez, dikutip Sabtu (16/9).

Anehnya, kata Marquez, Rossi masih ngotot balapan dalam kondisi buruk tersebut. Bahkan, dia sampai bertanya-tanya, dari mana keyakinan itu berasal?

“Saya penasaran, kok bisa dia balapan lagi setiap akhir pekan dalam situasi seperti itu? Dan yang paling menjadi pertanyaan, dia sampai meninggalkan tim pabrikan,” ungkapnya.

Marquez sadar, saat ini performanya menurun dan tak sebaik beberapa musim lalu.

Padahal, dia mengklaim, dirinya pernah menjadi yang terkuat di MotoGP dan meraih banyak gelar dengan cepat.

 

 

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...