Doa Bersama Iringi Langkah NasDem Mendaftar ke KPU

Nhico
Nhico

Senin, 01 Agustus 2022 13:54

Doa Bersama Iringi Langkah NasDem Mendaftar ke KPU.(F-IST)
Doa Bersama Iringi Langkah NasDem Mendaftar ke KPU.(F-IST)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Partai NasDem secara resmi telah mendaftarkan diri sebagai partai peserta Pemilu 2024 ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI di Jakarta Pusat, Senin (1/8).

Rombongan NasDem dipimpin Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem, Ahmad HI Ali dan tampak sejumlah pengurus teras NasDem turut mengantarkan berkas administrasi hasil input Sipol ke KPU.

Kader NasDem bertolak menuju kantor KPU sekitar pukul 09:25 WIB. Pembacaan doa serentak seluruh pengurus NasDem se-Indonesia dilantunkan sebelum rombongan bertolak menuju KPU.

Hadir pula dalam pendaftaran tersebut Sekjend Partai NasDem, Johnny G Plate, dan Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu DPP NasDem, Prananda Surya Paloh serta sederet pengurus DPP NasDem seperti Amelia Anggraini dan Okky Asokawati.

Rombongan NasDem kemudian tiba di kantor KPU RI, Jakarta Pusat sekitar pukul 09.38 WIB. Para pengurus NasDem kompak mengenakan setelan jas dengan warna kebesaran NasDem.

“Jadi hari ini setelah melewati proses yang panjang kami sudah selesai melakukan tahapan yaitu secara online memasukkan semua data yang dibutuhkan sebagai alat kelengkapan dan hari ini kami masukan secara administrasi,” kata Ahmad Ali.

Politisi asal Sulteng itu menambahkan, dalam proses input data di Sipol KPU di samping keterpenuhan kepengurusan mulai dari tingkat DPP hingga ke tingkat paling bawah telah tuntas 100%. Selain itu NasDem juga telah memastikan keterwakilan perempuan hingga lebih dari 30℅ di setiap tingkatan.

“Jadi Insyaallah NasDem secara keseluruhan siap untuk mengikuti verifikasi,” kata dia.

Tak lupa dia juga menghaturkan rasa terima kasih kepada KPU RI yang telah memberikan kesempatan kepada NasDem melakukan daftar di hari pertana. Dia berharap apa yang menjadi harapan keluarga besar NasDem senantiasa diijabah Allah SWT.

“Kami berharap Insyaallah NasDem siap untuk menghadapi verifikasi dan kami berkeyakinan pada Desember nanti NasDem akan ditetapkan menjadi salah satu peserta Pemilu pada tahun 2024,” ucapnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...