Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menerima kunjungan studi lapangan peserta Diklat Kepemimpinan Administrator Angkatan 8 Pusdiklat Kemendagri Regional Makassar sebanyak 35 orang.
Peserta diklat yang berasal dari berbagai Provinsi dan kabupaten/kota ini, diterima oleh pejabat dari organisasi perangkat daerah yang menjadi lokus studi lapangan.
Diantaranya Dinas Komunikasi Informatika (Kominfo), BKPSDM, Dinas Ketahanan Pangan dan Dinas Penanaman Modal dan PTSP (DPMPTSP) Kota Makassar.
Baca Juga :
Setelah acara penerimaan di ruang sipakatau, para peserta berkunjung ke war room pemerintah Kota Makassar, kemudian mengunjungi masing-masing lokus dari organisasi perangkat daerah.
DPMPTSP Makassar sendiri menerima 12 orang peserta diklat dan pendamping.
Dalam kunjungannya para rombongan studi lapangan ini diterima langsung oleh sekretaris DPMPTSP dan kepala bidang serta pejabat struktural dan fungsional lainnya, yang hadir di ruang rapat DPMPTSP.
Sekretaris DPMPTSP Makassar Andi Indrawaty, menjelaskan beberapa hal termasuk tugas pokok dan fungsi dpmptsp dalam mendukung visi misi Wali kota Makassar.
“Jadi menjelaskan terkait inovasi-inovasi layanan yang dilaksanakan serta sistem informasi yang digunakan dalam melaksanakan pelayanan publik,” beber Indrawaty.
Setelah itu peserta melakukan diskusi dan pengumpulan data terkait Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Makassar.
Komentar