Dua Pelajar SMAN 1 Barru Tenggelam di Permandian Sungai Rumpiae Tenete Riaja

Nhico
Nhico

Sabtu, 08 Juni 2024 23:38

Dua Pelajar SMAN 1 Barru Tenggelam di Permandian Sungai Rumpiae Tenete Riaja
Dua Pelajar SMAN 1 Barru Tenggelam di Permandian Sungai Rumpiae Tenete Riaja

Pedomanrakyat.com, Barru – Sebanyak dua pelajar yang merupakan siswa SMA Negeri 1 Barru, tenggelam saat berenang di permandian sungai Rumpiae, Desa Kading, Kec Tanete Riaja, Kab. Barru, Sabtu (08/06/2024).
Akibatnya, kedua pelajar tersebut ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Kanit Reskrim Polsek Tanete Riaja Aipda Ihlas, S.H menjelaskan, pada hari Sabtu tanggal 8 Juni 2024 sekitar pukul 08.0 wita korban bersama temannya berangkat dari Kec Barru, Kab. Barru dengan tujuan ke tempat permandian sungai Rumpiae Kecamatan Tanete Riaja.
Sekitar pukul 10.00 Wita korban bersama teman-temannya turun ke sungai untuk berenang.

Sekitar pukul 12.10 Wita sementara korban mandi bersama temannya, ke dua korban terseret arus air ke tengah, tiba-tiba ada temannya yang teriak untuk minta pertolongan, secara spontan temannya yang bernama Akmal turun ke sungai untuk memberikan pertolongan ke korban.

” Saat ini, ke dua korban di angkat dan di bawa ke Puskesmas Lisu untuk di berikan pertolongan, sesampainya korban di Puskesmas, langsung di tangani oleh tim medis, namun tim medis Puskesmas Lisu menyampaikan bahwa korban sudah Meninggal Dunia ” Jelas Aipda Ihlas.

Diketahui, korban bernama Muh. Idil (16) dari Jl Pahlawan, Kel Mangempang, Kec. Barru, dan Nur Fitri Ramdani (16) dari Jl Baronang, Kel Sumpang Binangae, Kec. Barru, Kab. Barru.
Saat ini korban sudah di bawa ke rumahnya di Kec Barru, Kab Barru.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro22 Oktober 2024 17:41
Terima Kunjungan Pangkoopsud II, Ketua DPRD Sulsel Rachmatika Dewi ‘Cicu’: Momen Saling Beri Dukungan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Sulawesi Selatan Andi Rachmatika Dewi alias Cicu menerima kunjungan silaturhami Panglima Komando Operas...
Daerah22 Oktober 2024 16:40
Dorong Peningkatan Produksi Pertanian, Ilham-Kanita Tawarkan Program 100 Persen Jalan Tani
Pedomanrakyat.com, Bantaeng — Tokoh masyarakat Tamabongong, Rahim menjadi saksi sejarah Bupati Bantaeng era Bupati Bantaeng ketiga, Solthan. Dia...
Daerah22 Oktober 2024 16:33
Legislator Empat Periode Ajak Warga Labbo Bersatu Dukung Ilham-Kanita
Pedomanrakyat.com, Bantaeng — Calon Bupati Bantaeng nomor urut dua, DR Ilham Azikin menghabiskan akhir pekan di kawasan wisata Erbol di Desa Cam...
Daerah22 Oktober 2024 16:26
Bantaeng Bakal Banjir Bantuan Pemerintah Pusat, Asri Bakri: Rugi ki Semua Kalau Tidak Pilih Ilham-Kanita
Pedomanrakyat.com, Bantaeng — Bantaeng bakal mendapatkan banyak intervensi dari pemerintah pusat jika pasangan calon Bupati Bantaeng nomor urut ...