Dua Pemain PSM Ini Lelang Jersey untuk Disumbangkan Korban Banjir Masamba

Editor
Editor

Sabtu, 25 Juli 2020 05:12

Dua Pemain PSM Ini Lelang Jersey untuk Disumbangkan Korban Banjir Masamba

Pedoman Rakyat, Makassar – Bantuan untuk korban yang terdampak banjir bandang di Masamba, Luwu Utara, terus berdatangan.

Kali ini datang dari PSM Makassar" href="https://pedomanrakyat.com/tag/pemain-psm-makassar/">pemain PSM Makassar, M Arfan dan Hendra Wijaya melakukan penggalangan dana untuk para korban banjir bandang.

Dua PSM Makassar" href="https://pedomanrakyat.com/tag/pemain-psm-makassar/">pemain PSM Makassar ini mengumpulkan donasi dengan melelang jersey.

Hendra melelang jersey tandang musim 2019 dalam acara yang dirangkaikan dengan night riding komunitas pesepeda Makassar. Sementara M Arfan menitipkan jersey yang dipakai saat juara Piala Indonesia 2019.

“Saya ikut melelang dua jersey away ingin menunjukkan kepada masyarakat Masamba bahwa masih banyak saudara-saudaranya di daerah lain yang peduli pada mereka,” jelas Hendra pada wartawan dalam acara lelang jersey di Mall Pipo, Jumat (24/7/2020).

Dari hasil lelang 3 jersey original, panitia Night Ride Charity untuk korban banjir Masamba ini berhasil mengumpulkan donasi sekitar Rp5,2 juta.

Selain lelang jersey, panitia penyelenggara dari komunitas Ecozmo Owner Makassar (EOM) juga melelang dua unit sepeda lipat Element Cozmo Z8 dan Izi full upgrade.

Dari kedua sepeda lipat ini, panitia mengumpulkan donasi dari pemenang lelang sekitar Rp44 juta. (adi)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...