Efektif Tekan Penyebaran Covid di Makassar, Wali Kota Danny Akan Tambah Puluhan Titik Penyekatan Swab On The Road

Nhico
Nhico

Selasa, 17 Agustus 2021 21:11

Efektif Tekan Penyebaran Covid di Makassar, Wali Kota Danny Akan Tambah Puluhan Titik Penyekatan Swab On The Road

Pedoman Rakyat, Makassar – Pemerintah Kota Makassar berencana akan menambah titik penyekatan untuk melakukan Swab on The Road di Kota Makassar.

“Swab ini hanya 4 titik, kita rencanakan 15 titik. Kalau 15 titik itu tidak ada yang lepas, semua terperiksa,” ujar Walikota Makassar Danny Pomanto, Senin (17/8/2021).

Saat ini 4 titik penyekatan untuk Swab on The Road hanya dilakukan di perbatasan kota.

“Lima belas itu mulai di dalam kota. Tadinya 4 titik karena kita kekurangan nakes (tenaga kesehatan-red),” terang Danny.

Ia menambahkan, Pemerintah Kota akan menyiapkan sebanyak 300 relawan Tenaga Kesehatan (Nakes) untuk menyebar di 15 titik melakukan Swab Antigen bagi pengendara jalan yang melintas di dalam Kota Makassar.

“Insya Allah hari Kamis selesai ditraining 300 relawan nakes, kalau ditraining cepat ada sertifikat swab kami turunkan semua,” kata Danny.

Termasuk tempat-tempat yang menimbulkan kerumunan seperti warkop dan acara perkawinan juga tak luput dari pantauan Nakes untuk melakukan swab.

“Warkop, tempat kerumunan dan acara perkawinan kalau ada yang melanggar langsung di swab itu permintaan warga bukan permintaan kami,” kata Danny.

Pemerintah Kota juga telah menyediakan sebanyak 400 ribu swab antigen untuk melakukan testing pada warga.

“400 ribu antigen, kita beli sendiri, belum kita gunakan. Kita habiskan dulu bantuan-bantuan dari luar. Kemarin saya siapkan untuk anak sekolah 200 ribu, 197 sekian untuk anak sekolah SD dan SMP itu belum terpakai,” terang Danny.

Danny mengatakan, dengan adanya penyekatan swab on the road ini, tingkat mobilitas kontak erat berkurang sehingga tingkat penyebaran covid di Makassar mulai menurun.

“Berkurang 20 persen pergerakan itu dihitung dari pusat, bersamaan juga menurunnya jumlah terkonfirmasi karena menurunnya mobilitas kontak erat,” jelasnya.

“Kita bisa membuktikan bahwa setengah orang yang di-swab itu dari luar kota, dan setengah orang yang positif itu dari luar kota jadi benar sebelumnya saya sampaikan bahwa kontribusi luar kota atau masyarkat Makassar terhadap Kota Makassar itu tinggi sekali,” tambah Danny

Warga yang terkonfirmasi positif covid akan dilanjutkan dengan tracing.

Penulis : wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah14 Januari 2026 10:53
Bupati Ibas Paparkan Potensi Besar Luwu Timur di Hadapan Pangdam Hasanuddin
Pedomanrakyat.com, Lutim – ‎Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam memaparkan potensi besar Luwu Timur dihadapan Panglima Kodam (Pangdam) XIV Hasanu...
Ekonomi14 Januari 2026 10:12
Bupati Soppeng: Kolaborasi Lintas Sektor Perkuat Ketahanan Pangan
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng H. Suwardi Haseng, SE menghadiri Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 yang digelar Polres...
Metro14 Januari 2026 09:05
Bupati Maros Chaidir Syam: RSUD Camba Siap Layani Warga Maros hingga Daerah Sekitar
Pedomanrakyat.com, Maros – Puluhan pasien telah memanfaatkan layanan RSUD Camba sejak diresmikan akhir 2025. Plt Direktur RSUD Camba, Sri Syamsi...
Metro14 Januari 2026 08:57
Puluhan SD di Maros Rusak, Perbaikan Mengandalkan Dana Pemerintah Pusat
Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 70 Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Maros tercatat membutuhkan rehabilitasi dengan tingkat kerusakan beragam,...