Fiks, PAN Dukung Anak dan Menantu Jokowi di Pilkada 2020

Editor
Editor

Sabtu, 18 Juli 2020 09:45

Fiks, PAN Dukung Anak dan Menantu Jokowi di Pilkada 2020

Pedokan Rakyat, Jakarta – DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memastikan dukungannya untuk keluarga Presiden Joko Widodo, yaitu Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Afif Nasution di Pilkada Serentak 2020.

Gibran didukung di Pilwakot Solo sedangkan Bobby di Pilwakot Medan.

“Ya, Solo kami dukung Gibran. Fiks. Dan di Medan kami dukung Bobby,” kata Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno, Sabtu (18/7).

Alasan PAN mendukung Gibran, kata Eddy, lantaran elektabilitas putra Jokowi itu sangat tinggi di Solo. Eddy mengaku PAN punya peluang untuk mengusung kandidat dari kadernya dengan menggandeng partai politik lain. Namun, PAN realistis melihat situasi di Solo.

“Di mana elektabilitas Gibran kan sangat tinggi dan itu dilihat dari segala aspek lah,” lanjutnya.

Kemudian untuk Bobby, lanjut Eddy, juga karena elektabilitas menantu Jokowi itu cukup tinggi di Medan. Selain itu, kader PAN juga tidak ada yang menyatakan maju di sana. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro27 September 2023 16:46
Pj Gubernur Bahtiar Bersama Forkopimda Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, bersama Forkopimda meninjau harga kebutuhan pokok di Pasar...
Ekonomi27 September 2023 16:21
Wow! Warga RI Habiskan Duit Rp 190 Triliun Buat Judi Online, Mayoritas Pelajar dan Ibu Rumah Tangga
Pedomanrakyat.com, Jakarta- Putaran uang untuk judi online yang dikeluarkan masyarakat Indonesia sangat fantastis. Pusat Pelaporan dan Analisis Transa...
Nasional27 September 2023 16:08
Jokowi Minta Pembangunan Jalur LRT ke Bogor dan Manggarai Segera Dikaji
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta para menterinya untuk mengkaji pembangunan jalur kereta ringan atau LRT ke Bo...
Daerah27 September 2023 16:00
11 Parpol Terima Bantuan Keuangan dari Pemkab Pangkep
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Sebanyak 11 Partai Politik(Parpol) terima bantuan keuangan dari Pemkab Pangkep. Bantuan keuangan Parpol diserahkan ...