Firman Pagarra Teken Nota Kesepahaman Optimalisasi Pemungutan Pajak

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 28 Agustus 2023 18:53

Firman Pagarra Teken Nota Kesepahaman Optimalisasi Pemungutan Pajak

Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar menghadiri Penandatanganan Nota Kesepahaman.

Hal tersebut tentang Optimalisasi Pemungutan Pajak di Sulawesi Selatan, yang bertempat Di The Rinra Hotel Makassar (Maccora Ballroom) Jalan Metro Tanjung Bunga, Senin (28/8/2023).

Dihadiri langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, Asisten 3 Provinsi Sulawesi Selatan H. Tautoto Tana Ranggina, Para Bupati/Wakil Bupati, Wali Kota/Wakil Wali Kota se Sulsel.

Kemudian, Kepala Bapenda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra dan Sekretaris Badan, Muh. Fuad Arfandi membahas High Level Meeting Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (HLM TP2DD).

Penandatanganan Nota Kesepahaman tentang Optimalisasi Pemungutan Pajak Di Sulawesi Selatan adalah langkah awal menindak lanjuti UU No. 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan Pemerintah Pusat dan Daerah.

Sekadar tahu, dalam kesempatan ini juga Pemerintah Kota Makassar berhasil menyabet penghargaan dalam tingkat kepatuhan dan pembayaran pajak kendaraan dinas terbanyak tahun 2023.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel25 November 2024 22:49
Rezki Lutfi Luangkan Waktu Ziarah ke Makam Almarhumah Ibunda Tercinta di Masa Tenang
Pedomanrakyat.com, Gowa – Dua hari menjelang hari pencoblosan Pilwalkot Makassar pada 27 November 2024, Rezki Mulfiati Lutfi meluangkan waktu un...
Metro25 November 2024 22:43
Pastikan Kelancaran Pilkada Serentak, Komisi E DPRD Sulsel Kunjungi KPU Gowa dan Takalar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Komisi E DPRD Sulawesi Selatan, H Mahmud melakukan kunjungan kerja ke Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah ...
Olahraga25 November 2024 20:40
7 Pemain Abroad Hiasi Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF, Ini Daftarnya
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Shin Tae-yong sudah memutuskan daftar pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Total, ada 33 nama yang dirilis...
International25 November 2024 20:34
Daftar 124 Negara yang Wajib Tangkap Netanyahu dan Gallant
Pedomanrakyat.com, Israel – Sebanyak 124 negara wajib menangkap Perdana Menteri atau PM Israel Netanyahu setelah Pengadilan Kriminal Internasion...