FK UNHAS Menuju Standar Internasional dengan Visitasi Akreditasi ASIIN

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 28 Februari 2024 15:57

FK UNHAS Menuju Standar Internasional dengan Visitasi Akreditasi ASIIN

Pedomanrakyat.com, Makassar – Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Hasanuddin (UNHAS) menyambut kedatangan tim assessor dari Badan Akreditasi Internasional ASIIN untuk menjalani proses visitasi akreditasi.

Tim asesor antara lain, Dr. Emeline Jerez, Prof. Dr. Ivo Volf, dan Tankred Stobe, MD, berkesempatan menilai 2 program studi di fakuktas kedokteran dan 2 program studi di fakultas keperawatan.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Kedokteran, Prof. Dr. dr. Haerani Rasyid, M.Kes, Sp.PD-KGH, Sp.GK(K), menyatakan, pihaknya berkomitmen untuk memastikan bahwa standar pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin sesuai dengan standar internasional.

“Kehadiran tim assessor ASIIN adalah kesempatan bagi kami untuk mendapatkan umpan balik yang berharga dalam meningkatkan mutu pendidikan kedokteran di Indonesia,” terang dr Haerani, Rabu (28/2/2024).

Para ketua departemen, Dr. dr. Muzakkir Amir, Sp.JP (K), dan Dr. dr. Nugraha Utama Pelupessy, Sp.OG (K), juga memberikan komentar mengenai pentingnya visitasi ini. Dr. Musakkir Amir menyatakan,

“Kami berharap hasil dari visitasi ini dapat membantu kami dalam mengidentifikasi area-area yang perlu ditingkatkan dan menciptakan inovasi dalam kurikulum pendidikan kedokteran,” tuturnya.

Menyadari pentingnya persiapan yang matang untuk visitasi ini, Dekan Fakultas Keperawatan Unhas, Prof. Dr. Ariyanti Saleh, S.Kep., M.Si, menegaskan, pihaknya telah bekerja keras untuk memastikan bahwa semua persyaratan akreditasi dipenuhi dengan baik.

“Kami yakin hasil dari visitasi ini akan menjadi tonggak penting dalam perjalanan pendidikan di Universitas Hasanuddin,” ucap Ariyanti.

Proses visitasi ini juga melibatkan partisipasi dari mahasiswa, seperti Irnanda Naufal Riandi. Menurutnya Sebagai mahasiswa, kami merasa bangga dapat terlibat dalam proses akreditasi ini.

“Kami berharap hasilnya akan memberikan dampak positif bagi masa depan pendidikan di program studi kami,” kata Irnanda.

Dengan semangat yang tinggi dan komitmen yang kuat, FK Unhas siap untuk menjalani proses visitasi akreditasi ASIIN dan terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan kedokteran di Indonesia.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah20 Mei 2025 18:48
Alhamdulillah! Bupati Paris Yasir Tegaskan TPP ASN Jeneponto Cair Jelang Hari Raya Idul Adha
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Kabar gembira bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Jeneponto. Pemerintah Kabupaten Jeneponto seg...
Daerah20 Mei 2025 18:28
Pemkab Pinrang Tegaskan Komitmen Dukung Peningkatan Gizi Anak Lewat Program MBG
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H.A. Irwan Hamid, S.Sos., didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Calo Kerrang, mengikut...
Metro20 Mei 2025 17:40
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin Kenang Almarhum Komjen Purn Jusuf Manggabarani
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar menyampaikan rasa duka mendalam atas wafatnya Komjen (Purn), Jusuf Manggabarani, sosok yang dis...
Metro20 Mei 2025 17:20
Andi Sudirman Sulaiman akan Bangun Matano Belt Road Melalui CSR
Pedomanrakyat.com, Makassar – Perayaan Hari Jadi Luwu Timur ke-22 yang digelar pada Senin, 19 Mei 2025 berlangsung meriah dengan kehadiran tokoh-tok...