Gara-gara Ini, KPU Coret Gerindra sebagai Pengusung Adnan-Kio

Editor
Editor

Sabtu, 05 September 2020 05:53

Gara-gara Ini, KPU Coret Gerindra sebagai Pengusung Adnan-Kio

Pedoman Rakyat, Gowa – Model formulir B1-KWK dari Partai Gerindra untuk pasangan Adnan-Kio pada Pilkada Gowa sudah diterbitkan. Sayangya, itu tidak berlaku.

Komisi pilihan umum (KPU) Kabupaten Gowa, mencoret partai Gerindra sebagai partai pengusung kandidat tunggal pasangan bernama lengkap Adnan Phurichta Ichsan – Abd Rauf Malaganni Kr Kio.

Setelah ditelusuri, tak masuknya Gerindra sebagai partai pengusung, sebab ada perbedaan nama di struktur kepengurusan DPC Gerindra Gowa untuk jabatan sekretaris.

Solusi-solusi dari pihak KPU diberikan kepada Adnan-Kio. Terakhir, Adnan menegaskan jika Partai Gerindra menjadi partai pendukung. Bukan pengusung.

“Kami memutuskan dilanjutkan saja, Partai Gerindra hanya menjadi pendukung, bukan pengusung,” kata Adnan di hadapan komisioner KPU Gowa, Sabtu (05/09/2020)

Menanggapi hal itu, Sekretaris DPD Gerindra Sulsel Darmawangsyah Muin menyayangkan putusan KPU tersebut. Meski begitu, kata Darmawangsyah Muin status sebagai partai pengusung atau pendukung tidaklah penting. (zul)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...